Insiden di Kediaman JK, Polisi: Pengamanan Sudah Sesuai SOP

Selasa, 29 Juli 2014 – 23:25 WIB

jpnn.com - MAKASSAR – Polisi tak ingin disalahkan dalam insiden open house di kediaman calon wakil presiden terpilih, Jusuf Kalla di Jalan Haji Bau, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (29/7). Pengamanan yang dilakukan sudah sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP).

“Semuanya sudah sesuai SOP, personel yang kami kerahkan juga cukup banyak, ada sekira 200 lebih personel, namun karena banyaknya warga yang berdesakan, akhirnya terjadilah hal seperti ini," kata Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Endi Sutendi seperti yang dilansir Rakyat Sulsel (Grup JPNN.com), Selasa (29/7).

BACA JUGA: Bocah 4 Tahun Fans Berat Prabowo Ini Optimistis Jagoannya Menang

Seperti diketahui, Hadika (12), siswi kelas VI SD menghembuskan nafasnya di tengah umat muslim masih dalam suasana hari raya Idul Fitri.Hadika bersama ibunya, Nahu, datang ke acara open house yang dilakukan Jusuf Kalla di kediaman pribadinya di Jl Haji Bau, Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (29/7).

Tak kuasa berdesak-desakan di depan pintu masuk, Hadika terjatuh dan terinjak-injak oleh ribuan warga yang mencoba menyerbu masuk ke kediaman JK hingga dinyatakan tewas saat dalam perjalanan menuju rumah sakit Stella Maris.

BACA JUGA: Libur Lebaran, Masjid Kubah Emas Dipadati Pengunjung

Selain Hadika,  enam warga lainnya juga dilarikan ke rumah sakit dalam insiden tersebut. Menurut dokter jaga RS Stella Maris, Dr Hengky, terdapat enam korban luka yang dirawat karena diduga terjatuh saat berdesak-desakan.

Mereka adalah Apriani Febrianti Amir (17), warga Jl Veteran Selatan, Lorong 2, Kecamatan Tamalate, Jumriah Daeng Bau (18) SMA kelas 1 Maccini Baru, Devi Anggraini (17) kelas 1 SMA, warga Jl Monginsidi Baru, Riski Apriani (16) SMK Basnas, Alamat Jalan Kalumpang, Lorong 8 nomor 11, Herlina (25), alamat Sungguminasa Gowa Wiraswasta, dan Radia (11) siswi SD.

BACA JUGA: Baru Sehari, Penumpang Arus Balik di Merak Capai 27.228

Endi menjelaskan korban yang tewas memang kondisi kesehatannya kurang baik saat berdesakan. "Korban tewas juga karena memang sebelumnya kondisi fisiknya kurang fit,” pungkasnya. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lebaran, Empat Koruptor Terima Korting Hukuman


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler