jpnn.com, JAKARTA - Tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri kembali berhasil mengidentifikasi korban kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182.
Pada Jumat ini (29/1) terdapat tiga jenazah yang teridentifikasi.
BACA JUGA: Wali Kota Bekasi Temui Keluarga Almarhum Kapten Didik, Korban Sriwijaya Air SJ182
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Rusdi Hartono mengatakan, ketiga jenazah tersebut teridentifikasi setelah tim DVI mencocokkan data antemortem dengan postmortem.
"Sampai sore hari ini tim berhasil mengidentifikasi sebanyak 58 jenazah dari 62 korban seluruhnya," kata Rusdi di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
BACA JUGA: Catatan Basarnas Selama 12 Hari Operasi SAR Sriwijaya Air SJ182
Lebih lanjut Rusdi memerinci identitas ketiga korban tersebut. Pertama ialah Afwan RZ, laki-laki berumur 54 tahun.
Kedua ialah Suyanto, laki-laki berumur 40 tahun. "Ketiga, korban atas nama Riyanto, laki-laki berumur 32 tahun," tutur Rusdi.
BACA JUGA: Update: Daftar Nama 55 Korban Sriwijaya Air SJ182 Sudah Teridentifikasi
Pesawat Sriwijaya Air bernomor penerbangan SJ182 mengalami musibah sesaat setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang pada 9 Januari 2021. Pesawat tujuan Pontianak dengan 62 orang di dalamnya itu jatuh di perairan Kepulauan Seribu.(cr1/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi