Inter Milan dan Manchester United Mulus ke Perempat Final Liga Europa

Kamis, 06 Agustus 2020 – 06:40 WIB
Gelandang Inter Milan Christian Eriksen merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Getafe. Foto: ANTARA/REUTERS/LARS BARON

jpnn.com, GELSENKIRCHEN - Inter Milan dan Manchester United memastikan tiket perempat final Liga Europa setelah menundukkan lawan-lawannya, Kamis (6/8) dini hari WIB.

Inter mulus setelah menyingkirkan Getafe dengan skor 2-0 dalam laga tunggal 16 Besar yang dimainkan di Veltins Arena, Gelsenkirchen.

BACA JUGA: Jadwal Liga Champions dan Liga Europa Malam Ini Hingga Minggu Dini Hari

Laga Inter kontra Getafe hanya dimainkan satu pertandingan, karena leg pertama sebenarnya dijadwalkan berlangsung pada Maret, tetapi tertangguhkan karena pandemi COVID-19.

Nerazzurri membuka keunggulan gol Romelu Lukaku (33'), sebelum gol Christian Eriksen (83') praktis mengamankan laju mereka ke delapan besar.

BACA JUGA: Cek Klasemen Serie A Setelah Inter Milan Pukul Atalanta

BACA JUGA: Prediksi Kandidat Juara di Liga Europa, Ketat!

Di perempat final, wakil Serie A itu akan menghadapi pemenang antara Rangers versus Bayer Leverkusen.

Rangers dan Leverkusen akan melakoni leg kedua malam nanti. Pada leg pertama di kandang Rangers, Leverkusen menang 3-1.

Sementara Manchester United mulus melewati adangan LASK Linz (Austria).

Pada leg kedua di Old Trafford dini hari tadi, MU menang 2-1. 

Meski menyimpan sebagian besar pemain utamanya, tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu berhasil membalikkan ketertinggalan akibat gol Philipp Wiesinger menjadi kemenangan disokong gol-gol Jesse Lingard serta Anthony Martial.

Hasil itu membuat MU lolos ke perempat final dengan agregat meyakinkan 7-1 dan akan menghadapi wakil Denmark FC Koebenhavn di 8 Besar.

FC Koebenhavn lolos ke perempat final usai menyingkirkan Istanbul Basaksehir dengan agregat 3-1.

Selain Inter, MU dan FC Koebenhavn, satu lagi tim yang memastikan lolos ke perempat final pada dini hari tadi ialah Shakhtar Donetsk.

Wakil Ukraina itu ke babak 8 Besar setelah memukul VfL Wolfsburg dengan agregat 5-1. 

Babak 16 Besar Liga Europa masih menyisakan empat laga lagi yang akan berlangsung malam nanti hingga Jumat dini hari WIB.

Empat laga itu ialah Bayer Leverkusen versus Rangers (leg pertama 3-1), Sevilla vs AS Roma (leg pertama ditunda/laga tunggal), Basel vs Eintracht Frankfurt (3-0) dan Wolverhampton Wanderers vs Olympiacos (1-1). (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler