jpnn.com - AYU Ting Ting lagi-lagi kena amukan warganet. Dia dinilai tidak menunjukkan sikap sopan santun saat tampil di acara Pesbukers Ramadan ANTV.
Pasalnya, pada salah satu adegan, Ayu tampak dengan sengaja mengangkat kain Eko Patrio yang dipakai sebagai pengganti celana dan mengintipnya.
BACA JUGA: Ayu Ting Ting Kangen Jupe, Netizen: Prettt...Waktu Sakit Ke mana aja?
Saat itu, politikus asal Partai Amanat Nasional (PAN) itu sedang duduk berbincang.
Ayu yang di duduk di dekat kakinya justru melakukan hal yang dinilai tak beretika itu.
BACA JUGA: Kue Ultah Adik Ayu Ting Ting Dibilang Murahan
Potongan video tersebut kemudian tersebar di akun gosip Instagram dan menuai kecaman netizen.
Seperti dalam postingan akun @dramakuin, pelantun sambalado itu langsung diserbu hujatan netizen.
BACA JUGA: 3 Hari Kepergian Jupe, Ruben: Sekarang Kita Ngobrol di Tempat berbeda
“Mau cari apaan bu ayu?! Sopan santunnya di mana?!” tulis akun @dramakuin lengkapi postingan-nya itu.
“Japok gak punya sopan santun,belajar sekolah kepribadian dulu kalau mau jadi wanita kelas atas,” kata akun @gitaputri2611.
“Becandanya enggak pantes masuk tv, jadi contoh enggak bener,” timpal akun @revisetya.
“Ini acara udah dari tahun lalu ditegur KPI karena gak pantas untuk ditonton dan gak ada makna dari acaranya di bulan Ramadan.. tapi kenapa masih ditayangin yaa, apalagi lihat ATT, makin frontal ke laki orang.. Gimana mau dihargain orang.. Anaknya juga kalo udah ngerti terus nonton emaknya begini pasti malu punya emak kek gini.” tulis akun @anastasia_anggra.
Diketahui, Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat pernah menegur program Pesbukers ANTV pada 2013 silam secara tertulis.
Sebab, selama penayangan tanggal 20, 22, 23, 24, dan 25 Juli 2013, para artis pendukung program Pesbukers sudah melakukan berbagai pelanggaran kode etik penyiaran.
Terhitung ada 40 candaan dalam acara tersebut yang ditegur KPI. (dal/fajar/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ucapkan Belasungkawa untuk Jupe, Ibunda Ayu Ting Ting Malah Di-bully
Redaktur & Reporter : Natalia