Irfan Jaya Dipanggil Timnas U-23, Gantikan Posisi Yabes Roni

Selasa, 29 Mei 2018 – 17:01 WIB
Irfan Jaya saat mengikuti pemusatan latihan Timnas U-23 Indonesia. Foto: Nuris Andi/Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Yabes Roni, pemain Bali United, sebenarnya masuk dalam daftar 22 nama yang dipanggil Luis Milla di Timnas Indonesia U-23, yang akan beruji coba melawan Thailand U-23 pada 31 Mei dan 1 Juni 2018.

Yabes kembali dipanggil setelah beberapa kali training camp tidak masuk dalam pilihan pelatih asal Spanyol itu.

BACA JUGA: Riko Simanjuntak Dipanggil Timnas, Respons Teco Bijak Banget

Tapi sayang, Yabes tidak bisa memenuhi panggilan itu. pria asal Alor itu masih dalam perawatan cedera yang dialaminya. Cedera yang didapat ketika Bali United melawan Mitra Kukar pada 11 Mei lalu. ’’Untuk lari sama passing sudah bisa, tapi untuk menendang keras masih terasa nyeri,’’ ujarnya.

Walau begitu, dia mengaku senang bisa dipanggil lagi. Yabes masih punya harapan masuk dalam susunan skuad yang akan berlaga di Asian Games 2018 pada Agustus mendatang. ’’Untuk saat ini saya hanya ingin fokus 100 persen untuk memulihkan cedera saja,’’ katanya.

BACA JUGA: Djanur Bangga Firza Andika Masuk Timnas U-23

Nah, karena Yabes kemungkinan tidak bisa dipanggil, Milla lantas menggantinya dengan winger lincah lainnya. Winger yang juga sebelumnya pernah dipanggil namun dalam turnamen PSSI Anniversary Cup 2018 lalu tidak diikutsertakan dalam skuadnya. Yakni Irfan Jaya, pemain Persebaya yang terpilih jadi The Best Player pada Liga 2 musim lalu.

Seperti yang dikatakan oleh Media Officer PSSI Bandung Saputra. Pria asal Semarang itu mengatakan cederanya Yabes membuat timnas memutuskan untuk cari pengganti.

BACA JUGA: Semangat Baru Pemain Persebaya di Liga 1 2018

Irfan dipilih karena dinilai cocok dengan skema Milla dan sudah pernah dipanggil sebelumnya. ’’Ya, Irfan masuk memang menggantikan Yabes untuk uji coba lawan Thailand,’’ katanya.

Sementara itu manajer Persebaya Chairul Basalamah mengaku baru menerima surat pemanggilan Irfan ke timnas kemarin sore. “Pas buka puasa, kami baru dapat surat panggilan Irfan (ke timnas). Tak masalah,” katanya.

Pria yang akrab disapa Abud ini mengatakan, Irfan akan berangkat usai laga kontra Persipura malam ini. “Lawan Persipura masih bisa turun. Setelah itu baru gabung timnas,” tegasnya. (rid/gus)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Milla Tak Akan Turunkan Evan Dimas Lawan Singapura U-23


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler