jpnn.com, BANGKOK - Ratu bulu tangkis Jepang Akane Yamaguchi di luar dugaan takluk dari pemain muda Indonesia, Bilqis Prasista pada lanjutan Grup A Uber Cup 2022.
Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Rabu (11/5), Akane menyerah straight game dengan skor identik 19-21, 19-21.
BACA JUGA: Piala Thomas 2022: Idola Baru, Syabda Perkasa Belawa Bawa Indonesia Kalahkan Korsel
Kekalahan ini terbilang mengejutkan. Sebab, Akane unggul jauh dari segi peringkat dibanding Bilqis.
Pebulu tangkis yang terkenal ulet itu kini menempati ranking pertama dunia, sedangkan Bilqis masih berada di posisi 333 dunia.
BACA JUGA: Takluk 3 Kali Beruntun, Anthony Sinisuka Ginting Buka-bukaan, Hal Ini Jadi Kendala
Tak ayal, hasil minor tersebut membuat Akane terguncang. Dia, bahkan enggan meladeni wawancara terlalu lama setelah pertandingan.
Akane hanya menjelaskan dirinya tidak bisa mengontrol permainan sehingga takluk dari Bilqis.
"Satu-satunya alasan saya kalah, yaitu tidak mengontrol pertandingan dengan baik," ungkap Akane dikutip dari laman BWF.
Kendati demikian, Jepang tetap bisa mencundangi Indonesia di laga ini. Setelah Akane kalah, empat wakil Negeri Sakura lainnya berhasil menjinakkan Srikandi Merah Putih.
Alhasil, Jepang unggul 4-1 atas Indonesia dan lolos ke perempat final Piala Uber 2022 dengan status juara Grup A.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib