Isi Waktu Ramadan, Slank Rekaman Album Baru

Jumat, 29 April 2022 – 19:04 WIB
Slank di FX Sudirman, Jakarta, Kamis (28/11). Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, Slank memanfaatkan momen Ramadan tahun ini untuk rekaman.

Hal tersebut disampaikan melalui akun resmi Slank di Instagram.

BACA JUGA: Weird Genius, Yellow Claw, dan Novia Bachmid Bersatu dalam Lonely

"Rekaman di bulan Ramadan," ungkap Slank, Jumat (29/4).

Band yang beranggotakan Kaka, Bimbim, Abdee, Ridho, dan Ivanka itu belum memberi bocoran terkait rekaman yang tengah dijalani.

BACA JUGA: Anneth Curhat Melalui Album Perdana, And The Story Begins

Pihak Slank hanya meminta doa dari para Slankers, sebutan fan Slank, agar proses rekaman dilancarkan.

"Doakan lancar ya," imbuh Slank.

BACA JUGA: Demi Kota Kelahiran, Powerslaves Akan Merilis Ulang Lagu Semarang

Tim JPNN.com telah coba menghubungi Bimbim Slank untuk mengonfirmasi soal rekaman yang dilakukan Slank.

Drummer Slank itu mengatakan dirinya dan kawan-kawan sedang merekam single serta album baru.

"Dua-duanya," ujar Bimbim Slank saat dihubungi melalui pesan singkat. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler