Istana Kebanjiran, Jokowi Bakal Panggil Ahok

Selasa, 10 Februari 2015 – 03:32 WIB
Jokowi bersama jajaran. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah mendapat laporan dari Gubernur Basuki T Purnama (Ahok) mengenai banjir yang tengah melanda wilayah Jakarta sejak kemarin, Senin (9/2). Termasuk tentang ikut terendamnya kompleks Istana Negara.

"Tadi saya dapat SMS dari Pak Gubernur bahwasanya banjir, tapi saya belum bicara secara spesifik. Mungkin besok saya akan undang Pak Gubernur," kata Jokowi di Bandara Halim Perdanakusuma, Selasa (10/2) dini hari.

BACA JUGA: Jokowi: Bicara Mobnas, Bicara Esemka!

Jokowi tidak marah lantaran kantor serta tempat tinggalnya di kompleks Istana terendam banjir. Ia memaklumi bahwa penanggulangan banjir Jakarta membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

"Ini tidak mungkin dalam sehari, setahun dua tahun selesai. Karena berpuluh-puluh tahun tidak pernah diselesaikan," ujar mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

BACA JUGA: Bupati Bangkalan Digarap KPK Sampai Tengah Malam

Lebih lanjut disampaikannya, dalam waktu dekat sejumlah proyek terkait penanggulangan banjir Jakarta akan mulai berjalan. Di antaranya, pembangunan Waduk Ciawi dan pembangunan sodetan dari Ciliwung ke Banjir Kanal Timur.

Jokowi meyakini kedua sarana tersebut mampu mempercepat upaya penanggulangan banjir ibu kota. Ia pun berjanji akan memberi perhatian serta dukungan kepada Pemprov DKI dalam mengatasi masalah ini.

BACA JUGA: Pulang dari Luar Negeri, Ditanya Soal Kapolri, Jokowi: Sabar

"Oleh sebab itu saya nanti akan melihat langsung progres di Waduk Ciawi dan akan melihat kapan selesai terowongan dari Ciliwung menuju BKT," pungkasnya. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Panglima Moeldoko terima Bintang Kehormatan dari Malaysia


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler