Istimewa, CASA BTN Tembus Rp 66 Triliun

Senin, 05 Desember 2016 – 09:39 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Posisi dana murah Bank Tabungan Negara (BTN) mulai menunjukkan pergerakan positif. Dana murah (current account and saving account/CASA) perseroan pada 31 Oktober 2016 mencapai Rp 66,66 triliun.

Angka itu naik Rp 3,09 triliun dari Rp 63,56 triliun pada akhir Agustus 2016.

BACA JUGA: XL Alokasikan Belanja Modal Rp 7 Triliun

”Posisi dana murah BTN pun menguat ke level 48,58 persen terhadap total simpanan yang dihimpun perseroan per akhir Oktober 2016,” ujar Direktur Consumer Banking BTN Handayani di Jakarta.

Secara total, Handayani masih optimistis perseroan akan mampu memperoleh dana murah sekitar Rp 6,3 triliun dari program Serbu BTN 2016.

BACA JUGA: Prediksi Pergerakan IHSG Pekan Ini

Target ini dibidik setelah sebelumnya program serupa juga menjadi salah satu penopang surplus dana perseroan senilai Rp 4,1 triliun.

”Selain hadiah bulanan dan utama, BTN juga menyediakan 16 Toyota All New Innova, 32 Yamaha Mio M3, dan 80 kulkas serta televisi untuk Quarterly Prize,” katanya.

BACA JUGA: Terminal Pulogebang Belum Beroperasi, 4 Masalah ini Jadi Biang Keroknya

Nasabah yang telah menang di undian bulanan pun masih berkesempatan untuk mengikuti quarterly prize dan grand prize.

”BTN juga menyiapkan seluruh hadiah tersebut untuk seluruh wilayah di Indonesia dan menanggung pajak dari program undian Serbu BTN 2016,” katanya

Sebagai informasi, untuk bisa menikmati manfaat dari undian ini, masyarakat harus menjadi nasabah Tabungan BTN Batara.

Nantinya, setiap pembukaan rekening baru, nasabah otomatis memperoleh sepuluh poin.

Jumlah poin juga akan bertambah jika nasabah melakukan transaksi baik melalui jaringan cabang, ATM, mobile banking, dan internet banking.

”Bagi nasabah yang memiliki dana mengendap selama beberapa waktu di rekeningnya pun akan mendapatkan bonus poin,” paparnya. (ers)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Terminal Pulogebang Dipastikan Bisa Beroperasi 15 Hari Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler