Istimewaaaa! Egy Kenakan Jersey Nomor 10

Minggu, 11 Maret 2018 – 20:29 WIB
Subagja (kanan), ayah angkat Egy Maulana Vikri (kiri), di Stadion Energa Gdansk, saat diperkenalkan. Foto: Kemenpora for JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Egy Maulana Vikri resmi diperkenalkan oleh tim Lechia Gdansk, di markas mereka di kota Gdansk, Polandia, Minggu (11/3) malam waktu Indonesia.

Dalam perkenalan ini, Egy juga diumumkan tak akan bergabung dengan tim dalam waktu dekat karena harus kembali terlebih dulu ke Indonesia untuk menyelesaikan semua proses pendidikannya.

BACA JUGA: Di Gdansk Hanya Ada 1 Masjid, Akankah Egy Betah di Sana?

Dalam Instastory klub, ditunjukkan Egy diperkenalkan di hadapan belasan media di sana. Selain itu, Egy juga langsung berfoto dengan kostum klub.

Dia tampak mengenakan jersey nomor 10 dan dengan nama punggung yang menjadi trade mark-nya selama ini, Egy MV.

BACA JUGA: Semoga Egy tak seperti Pemain Asia Lainnya di Lechia Gdansk

"Saya bangga, bisa bermain di Eropa. Ini memang menjadi motivasi saya bisa main di Eropa. Semoga saya bisa berikan yang terbaik untuk tim ini ke depan," katanya, dalam jumpa pers yang ditayangkan langsung tersebut. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Lechia Gdansk Umumkan Egy 5 Jam Sebelum Lawan Legia Warsawa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebelum Egy Maulana, Lechia Gdansk Punya Tsubasa


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler