jpnn.com, PAPUA - Jawa Barat memastikan diri sebagai juara umum cabang olahraga bulu tangkis di Peparnas XVI Papua.
Mereka mengoleksi 18 medali emas, lima perak, dan enam perunggu.
BACA JUGA: Jokowi Bangga Pelaksanaan Peparnas XVI Papua Sukses
Prestasi Jabar terbilang luar biasa karena mampu mendominasi para-bulu tangkis yang memainkan 32 nomor perorangan dan satu nomor beregu.
Prestasi tersebut melebihi ekspektasi dan target yang ditetapkan.
BACA JUGA: Kencan Singkat dengan Mitsubishi Xpander 2021
"Awalnya kami hanya menargetkan 11 medali emas, tetapi mampu jauh melampaui target. Kami tentu sangat bangga dengan pencapaian ini," kata kepala pelatih bulu tangkis Jawa Barat Suherlan.
Sementara itu, di posisi kedua ada Jawa Tengah yang meraih tiga emas, sembilan perak, dan empat perunggu.
BACA JUGA: Wuling Gelar Program Menarik Selama GIIAS 2021
Peringkat ketiga ditempati Jawa Timur dengan dua emas dan empat perak.
Pertandingan yang paling menarik dalam cabor ini ialah saat final tunggal putri SL4 yang dihelat di GOR Cendrawasih, Jayapura, Sabtu (13/11).
Pasalnya, pasangan ganda putri peraih medali emas paralimpiade, Leani Ratri Oktila dan Khalimatus Sadiyah, saling berhadapan.
Ratri memastikan diri meraih emas bagi Provinsi Riau setelah unggul 21-16 21-15. Khalimatus hanya memberikan medali perak bagi Jawa Timur.
"Saya senang bisa menyumbangkan medali emas bagi provinsi saya setelah sebelumnya menyumbangkan medali emas bagi Indonesia di Paralimpiade lalu," ucap Ratri usai laga.
Di sisi lain, Khalimatus mengaku sudah bekerja keras dan bermain maksimal di partai puncak.
Namun, rekannya di ganda putri itu memang lawan yang tangguh sehingga hasil terbaik inilah yang mampu dia berikan.
"Setelah Paralimpiade persiapan saya untuk Peparnas ini belum maksimal. Jadi, inilah hasil maksimal saya," pungkasnya. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Penutupan Peparnas XVI, Presiden Jokowi Sempatkan Menonton Langsung Cabor Judo
Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad