Jadi Anggota DPD, Afrizal Diminta buat Gebrakan

Rabu, 24 Oktober 2012 – 21:22 WIB
JAKARTA - Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman berharap agar anggota DPD yang baru saja dilantik, dapat melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya, demi kemajuan daerah yang diwakilinya.

"Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPD diatur sesuai dengan undang-undang (UU). Untuk itu diharapkan anggota DPD yang baru, dapat menunaikan kewajiban dan amanah yang telah diamanatkan kepadanya," kata Irman Gusman, di gedung DPD, komplek Parlemen, senayan Jakarta, Rabu (23/10), saat melantik Afrizal BAc, anggota DPD baru Pergantian Antarwaktu (PAW) Reza Pahlevi, yang kini menjadi Wako Payakumbuh.

Dengan telah berlangsungnya pelantikan ini, lanjut Irman Gusman,  komposisi anggota DPD asal Sumbar kembali lengkap. Pelantikan anggota DPD RI dilakukan sebelum Sidang Paripurna menjelang masuknya masa reses.

Usai pelantikan, Afrizal mengatakan dirinya akan bekerja keras menyalurkan dan memerjuangkan aspirasi masyarakat Sumbar yang diembannya.

"Mulai detik ini, saya akan mulai bekerja memperjuangkan amanat masyarakat Sumatera Barat. Saya mohon dukungan dan doa semua elemen masyarakat," ujar Afrizal.

Afrizal juga mengucapkan rasa terimakasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan kepadanya, agar bisa menyuarakan aspirasi masyarakat Sumatera Barat.

Sambutan positif atas pelantikan Afrizal sebagai anggota DPD RI juga disampaikan Ketua DPD Hanura Kota Padang, Yendril. Menurutnya, sosok Afrizal diharapkan menjadi corong masyarakat Sumbar untuk menyuarakan aspirasi yang selama ini belum tercapai ke tingkat pusat.

"Kita menanti gebrakan Afrizal. Dengan adanya sosok tegas seperti Afrizal di tingkat nasional akan berpengaruh terhadap pembangunan di Sumbar," kata Yendril.

Turut hadir dalam pelantikan Afrizal BAC, Ketua Komite I DPD RI, Alirman Sori, Walikota Padang Fauzi Bahar, Ketua DPD Demokrat Padang Januardi Sumka dan Ketua DPD Hanura kota Padang Yendrilm. (fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Aklamasi, Anas Mamun Pimpin Golkar Riau

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler