Jadi Dosen, Marcelino Diajak Mahasiswi Foto Bareng

Kamis, 14 Mei 2009 – 23:05 WIB
Marcelino dan Dewi. Foto: Agus Srimudin/JPNN.
JAKARTA - Dewi, isteri aktor Marcelino sempat tak terima bila suaminya memutuskan mengajar di Universitas Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi UtaraSoalnya, Dewi akan sering ditinggal dan khawatir cemburu dengan mahasiswa dari sang aktor beken tersebut

BACA JUGA: Sheila Marcia Jomblo Lagi

Namun demi pengabdian dan menyelesaikan studi S2 Hukum, Dewi merelakan dan beralih mendukung pria bernama lengkap Marcelle Brinette Renee Lefrandt itu.

"Iya, waktu dia diminta jadi dosen, saya sempat terkejut
Begitu juga dengan mahasiswa yang diajarinya, juga terkejut

BACA JUGA: Pelangi Record Rilis Album Tujuh Band Sekaligus

Tapi menurut cerita Marcel, uniknya para mahasiswa-mahasiswi malah minta nomor ponsel dan foto bareng sama dosennya," ujar Dewi yang tak henti memeluk Marcel, sambil tertawa.

Setelah berjalan mengajar sejak Januari 2009, lanjut Dewi, dirinya kini sangat men-support apa yang telah dilakukan oleh Marcel
Hal yang sama disampaikan Marcel

BACA JUGA: Matta Band Rilis Album Kedua

Meski harus bolak-balik Jakarta-Manado, dirinya tak akan mengurangi kecintaan kepada isteri, termasuk tak akan meninggalkan dunia selebritas.

"Ya, sekarang aku lagi menyelesaikan S2Ya, sembari itu rektor menawarkan agar saya mengabdiYa, saya terima, karena menjadi dosen itu pekerjaan yang muliaLagipula, aku merupakan alumni di Fakultas Hukum Universitas Sam Ratulangi," paparnya.

Bagi Marcel, pekerjaan menjadi dosen berbeda hampir 180 derajat dengan menjadi selebriti yang juga tampil di muka umum"Kalau syuting itu bermain adegan, sekarang aku meranin adegan menjadi dosenTapi bukan dalam film, melainkan kenyataanYa, awalnya sempat gugup juga karena disaksikan teman-teman yang sudah seniorTapi lama-lama aku menikmati status baru aku ini," imbuhnya(gus/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bergetar Memeluk Luna Maya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler