jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Yuni Shara murka lantaran beredar hoaks alias berita bohong tentang dirinya.
Dia pun menyampaikan klarifikasi melalui akun miliknya di Instagram.
BACA JUGA: Tidak Ada Pria yang Mendekati, Yuni Shara: Mungkin Ketuaan
"Sebanyak orang menyukai kita, sebanyak itu juga mungkin yang tidak menyukai kita. Kalaupun tidak suka, ya sah-sah saja atau boleh-boleh saja, asalkan jangan membuat berita-berita yang tidak benar (hoaks) apalagi sampai menimbulkan fitnah,” ungkap Yuni Shara, Kamis (15/6).
Pelantun Desember Kelabu itu menyebut hoaks tentang dirinya ramai beredar belakangan ini.
BACA JUGA: Yuni Shara Merilis Lagu Tanda-Tanda, Terinspirasi Dua Lipa
Yuni Shara merasa terganggu dengan pemberitaan palsu tersebut.
"Beberapa hari ini seliweran berita yang tidak berdasar alias ngarang. Dan saya merasa cukup terganggu,” jelas kakak Krisdayanti itu.
BACA JUGA: Yuni Shara Blak-blakan, Tidak Ada Pria yang Mendekatinya
Oleh sebab itu, Yuni Shara memberi peringatan kepada oknum yang menyebar hoaks tentang dirinya.
Dia mengatakan pihaknya bakal mencari tahu siapa yang bertanggung jawab atas hoaks tersebut.
"Buat para pembuat berita tersebut, anda pasti juga tahu bagaimana cara menghentikan berita tersebut. Sebelum legal saya menghubungi anda. Terima kasih," tutup Yuni Shara.
Diketahui, Yuni Shara menjadi korban hoaks alias berita bohong yang menuduh dirinya sebagai selingkuhan Irwan Mussry, suami Maia Estianty. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi