Jadi Pelatih Terbaik Asia, Eni Nuraini Kian Semangat Harumkan Indonesia

Selasa, 23 April 2019 – 01:10 WIB
Pelatih atletik Indonesia Eni Nuraini. Foto: Dok PASI

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih atletik Indonesia Eni Nuraini semakin bersemangat mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional.

Hal itu terjadi setelah Eni mendapatkan penghargaan sebagai pelatih atletik terbaik versi Asosiasi Atletik Asia (AAA) dalam acara Gala Dinner Kejuaraan Asia 2019 di Doha, Qatar, Sabtu (20/4).

BACA JUGA: Lalu Muhammad Zohri Ungkap Kelemahan Terbesarnya

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Presiden AAA Jen Dahlan dan Presiden Federasi Atletik Dunia Sebastian Coe.

BACA JUGA: Lalu Muhammad Zohri Ungkap Kelemahan Terbesarnya

BACA JUGA: Pelatih Atletik Indonesia Eni Nuraini jadi Terbaik Asia 2019

Eni diganjar penghargaan tersebut setelah sukses membawa tim estafet putra Indonesia meraih medali perak di Asian Games 2018.

Sebelumnya, Eni juga disebut sebagai pelatih bertangan dingin setelah berhasil melahirkan sprinter andalan baru Indonesia Lalu Muhammad Zohri.

BACA JUGA: Lalu Muhammad Zohri Buru Poin Olimpiade 2020 di Malaysia Open

“Penghargaan ini memicu saya untuk berbuat yang lebih baik lagi,” ujar Eni.

Eni sendiri sudah bergabung di dalam tubuh PB PASI sejak 2008 lalu. Semasa masih menjadi atlet, Eni adalah atlet renang nasional dan pernah memperkuat tim Indonesia di Asian Games 1962.

Di Asian Games 1962, Eni berhasil meraih medali perak dan perunggu dari nomor gaya ganti perorangan dan nomor estafet gaya bebas.

Sekretaris Jenderal PB PASI Tigor Tanjung juga ikut mendapat penghargaan. Tigor dianugerahi penghargaan sebagai Sekretaris Jenderal Asosiasi Atletik paling berdedikasi. (isa bustomi/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Komposisi Tim Estafet Putra Indonesia Dirombak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler