Jadwal Final Taipei Open 2023: 2 Wakil Indonesia Berebut Titel Juara

Minggu, 25 Juni 2023 – 04:37 WIB
Tunngal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi salah satu wakil Indonesia di final Taipei Open 2023. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com - Berikut jadwal Final Taipei Open 2023. Ada dua wakil Indonesia yang berebut titel juara.

Mereka yang dimaksud ialah Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra) dan Febriana Dwi Puji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (ganda putri).

BACA JUGA: Hasil Taipei Open 2023: 2 Wakil Indonesia Tembus Semifinal

Chico melangkah ke final Taipei Open 2023 setelah menumbangkan jagoan tuan rumah, Wang Tzu Wei dengan skor 21-6, 21-18.

Di partai puncak, pebulu tangkis kelahiran Jayapura itu sudah ditunggu wakil tuan rumah lainnya, yakni Su Li-yang.

BACA JUGA: Taipei Open 2023: Ini Strategi Putri KW saat Jumpa Unggulan ke-3

Ini bukan pertemuan pertama kedua pemain. Chico dan Li-yang pernah saling sikut pada 2018 silam di ajang yang sama, yakni Taipei Open.

Saat itu, Chico menang straight game 21-17, 21-16.

BACA JUGA: Taipei Open 2023: Pilu Rehan/Lisa Setelah Dihajar Wakil Tuan Rumah

Sementara itu, Febri/Amalia menggengam tiket final seusai mengalahkan wakil tuan rumah, Lee Chia-shin/Teng Chung-hsun dua gim langsung 21-16, 21-19.

Selanjutnya, Febri/Amalia yang menyandang status unggulan pertama Taipei Open 2023 akan menantang duo Korea, Lee Yu-lim/Shin Seung-chang.

Kedua pasangan sudah bertemu sebanyak dua kali, yang semuanya terjadi pada 2023, Hasilnya, Febri/Amalia selalu takluk dari Lee/Shin, masing-masing di Malaysia Masters dan Thailand Open.

Seluruh laga final Taipei Open 2023 akan berlangsung hari ini, Minggu (25/6/2023), di Tian-mu Arena, mulai pukul 13.00 WIB.

Chico akan bermain di partai ke-3, sedangkan Febri/Amalia di partai ke-4.(bwf/jpnn)

Jadwal Final Taipei Open 2023

  1. Ganda Campuran : Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (4/Malaysia) vs Chu Hsian-chie/Lin Xiao Min (Taipei)
  2. Tunggal Putri: Tai Tzu Ying (1/Taipei) vs Zhang Beiwen (3/Amerika Serikat)
  3. Tunggal Putra: Chico Aura Dwi Wardoyo (8/Indonesia) vs Su Li Yang (Taipei)
  4. Ganda Putri: Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (1/Indonesia) vs Lee Yu-lim/Shin Seung-chan (3/Korea)
  5. Ganda Putra: Man Wei Chong/Kai Wun Tee (5/Malaysia) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (2/Taipei)

Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler