jpnn.com, JAKARTA - Jadwal pertandingan babak 32 besar Piala Indonesia antara Persebaya Surabaya melawan Persinga Ngawi dipastikan mundur.
Semula, laga dijadwalkan digelar pada 22 Januari, tapi ada perubahan mendadak yang menjadikan pertandingan digeser.
BACA JUGA: Mengintip Persiapan PSM Makassar Jelang Kontra Kalteng Putra
"Surat resmi belum, tapi di kongres tadi sudah diumumkan soal perubahan ini," kata salah satu pengurus Persebaya, Sidik Maulana, Minggu (20/1).
Dari pembicaraan tersebut, Persebaya dipastikan bertandang ke Markas Persinga pada 30 Januari. Artinya molor lebih dari sepekan untuk menjalani leg pertama.
BACA JUGA: Persebaya vs Persinga: Tetap Ngeyel dan Ngosek
Kemudian, di leg kedua, Persebaya akan menjamu Persinga pada 7 Februari.
"Sama kalau formatnya, pembagiannya Ngawi home duluan," ungkapnya.
BACA JUGA: PS Keluarga USU Klaim Siap Hadapi Sriwijaya FC
Tentu saja, ini sangat mengejutkan karena perubahan sangat mendadak dari jadwal yang sudah disebar. Selain itu, pemberitahuan secara resmi pun lambat dilakukan. (dkk/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sriwijaya FC Lebih Diunggulkan Ketimbang PS Keluarga USU
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad