Jadwal Tayang Film MJ Dipercepat

Jumat, 21 Agustus 2009 – 10:22 WIB
MJ - Sosok mendiang bintang pop Michael Jackson, yang film dokumenter menjelang rencana konser terakhirnya segera siap untuk ditayangkan oleh Sony di AS. Foto: Internet.
LOS ANGELES - Meski hanya dua hari, namun jadwal peredaran film terbaru mendiang Michael Jackson (MJ) yang dipercepat, cukup menimbulkan respon besar terutama terkait kesuksesan film iniPemajuan jadwal itu sendiri disampaikan oleh Sony, selaku pihak yang baru saja menguasai hak distribusi film tersebut, sebagaimana diberitakan situs LA Times, Jumat (21/8).

Dalam jadwal barunya ini, film bertajuk "Michael Jackson: This Is It" itu, akan mulai dapat disaksikan di bioskop-bioskop (AS) sejak 28 Oktober mendatang

BACA JUGA: Nadine Joged di Depan SBY

Awalnya, jadwal perdana penayangan yang hanya akan berlangsung terbatas selama dua pekan tersebut, adalah pada tanggal 30 Oktober.

Lebih jauh disebutkan, demi mengantisipasi antusiasme para fans sang bintang pop, pihak Sony pun membuka sesi penjualan tiket jauh lebih awal - lebih dari sebulan menjelang jadwal tayangnya
Ini merupakan langkah yang cukup jarang dilakukan, baik oleh Sony sendiri maupun bagi penayangan film-film sejenis.

Seperti diketahui, film ini sendiri intinya berisikan adegan-adegan latihan, persiapan, termasuk behind the scenes, jelang rencana konser comeback sang bintang di London yang sold out - dan akhirnya batal lantaran kematiannya

BACA JUGA: Jessica Tidak ke Idol, Shania Mungkin

"Saat kami mulai memadukan gambar-gambar untuk film ini, kami menyadari bahwa kami menangkap sesuatu yang luar biasa, unik dan sangat spesial," ungkap sutradara film ini pula, Danny Ortega, setengah berpromosi.

Ortega sendiri adalah sudradara dan koreografer yang dikenal berada di belakang film remaja populer keluaran Disney, High School Musical, begitu juga Dirty Dancing
Ia juga sudah lama bekerjasama dengan MJ, termasuk sebagai partner kreatif dalam sejumlah tur konsernya.

"Untuk pertama kalinya, fans akan dapat melihat Michael sebagai sosok yang belum pernah mereka lihat sebelumnya - saat artis besar ini bekerja

BACA JUGA: Mimpi Cinta Tentang Indonesia

Gambar-gambar yang asli, emosional, menyentuh dan penuh kekuatan, yang menangkap interaksinya (MJ) dengan para kolaborator (konser) 'This Is It' lain yang secara pribadi ia pilih untuk proyek sekali seumur hidup ini," papar Ortega lagi.

Terkait langkah Sony dalam mempercepat penayangan dan penjualan tiket film (dokumenter) ini, sebelumnya Disney dikenal juga pernah melakukan hal yang kurang lebih sama untuk film pertunjukan tiga dimensi (3D) Hannah Montana/Miley Cyrus: Best of Both WorldsDengan rentang waktu tayang yang juga sama, yakni selama dua minggu pada Februari 2008 lalu, film itu menarik perhatian luar biasa besar sejak pekan pertama penayangannya, hingga melejit ke puncak daftar hits saat itu(ito/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Video Bugil Mano Beredar !


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler