Jadwal Thomas Cup Minggu 8 Mei, Indonesia Harus Menang

Sabtu, 07 Mei 2022 – 17:16 WIB
Salah satu andalan Indonesia di Thomas Cup 2022, Jonatan Christie. Foto: BWF

jpnn.com, BANGKOK - Indonesia bakal meladeni Singapura pada pertandingan pertama penyisihan Grup A Thomas Cup di Impact Arena, Bangkok, Minggu (8/5)

Di atas kertas, Jonatan Christie dan kawan-kawan akan memenangi pertemuan dengan Loh Kean Yew cs.

BACA JUGA: Calon Tandem Kevin Sanjaya di Thomas Cup 2022, Nomor 2 Juara Dunia 3 Kali

Indonesia harus mengalahkan Singapura sebagai modal menghadapi dua tim lain di grup yang kekuatannya lebih merata ketimbang Negeri Singa, yakni Korea dan tuan rumah Thailand.

Pada perhelatan ke-32 Piala Thomas ini, Indonesia datang sebagai juara bertahan dan juga unggulan pertama.

BACA JUGA: Alasan Hendra Setiawan Ditunjuk Sebagai Kapten Indonesia di Thomas Cup 2022, Memang Layak


Foto: bwf

Jadwal Thomas Cup dan Uber Cup Minggu (8/5). Foto: bwf

Dari 31 kali Thomas Cup digelar (pertama pada 1949), Indonesia masih menjadi raja dengan 14 gelar juara, yakni pada 1958, 1961, 1964, 1970, 1973, 1976, 1979, 1984, 1994, 1996, 1998, 2000, 2002, dan 2020.

BACA JUGA: Legenda Bulu Tangkis Indonesia Dukung Malaysia Juara Thomas Cup 2022

Di bawah Indonesia ada China dengan sepuluh gelar, disusul Malaysia lima kali menjadi juara, Denmark satu, dan Jepang satu. (bwf/jpnn)


Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler