Jadwal Timnas Indonesia vs Yordania, nih Ucapan Shin Tae Yong, Suporter Garuda Wajib Tahu

Kamis, 09 Juni 2022 – 14:25 WIB
Shin Tae Yong menyampaikan pernyataan jelang laga Timnas Indonesia vs Yordania pada laga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Foto: PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong tidak mengira Marc Klok dan kawan-kawan mampu mengalahkan Kuwait dengan skor 2-1 pada laga Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait, Rabu (8/6) malam waktu setempat.

Kemenangan Timnas Indonesia memang mengejutkan jika melihat catatan pertemuan Indonesia dan Kuwait.

BACA JUGA: Timnas Indonesia Hancurkan Kuwait, Begini Respons 3 Calon Pemain Naturalisasi

Sebelum laga tersebut, kemenangan terakhir Indonesia dari Kuwait terjadi pada tahun 1980 atau 42 tahun lalu.

Timnas Kuwait merupakan salah satu skuad sepak bola tangguh di kawasan Asia.

BACA JUGA: Jadwal Timnas Indonesia vs Yordania, Modal Sudah Lumayan

Saat ini, Kuwait berada di posisi ke-146 FIFA, sementara Indonesia ada di peringkat ke-159.

Kuwait merupakan tim dengan status juara Piala Asia pada tahun 1980, peringkat kedua pada tahun 1976, ketiga pada tahun 1984 dan semifinalis pada tahun 1996.

BACA JUGA: Timnas Indonesia Mengalahkan Kuwait, Shin Tae Yong Terkejut, Dia Bilang…

Akan tetapi, Marc Klok dan kawan-kawan ternyata mampu menunjukkan performa sangat baik di hadapan para pendukung tuan rumah.

Mereka tampil disiplin, menjaga kerapatan ruang dengan baik dan memaksimalkan peluang sehingga mampu menaklukkan Kuwait dengan skor 2-1.

Shin Tae Yong pun optimistis masa depan sepak bola Indonesia akan makin baik.

"Dengan kemenangan ini, saya yakin sepak bola Indonesia berkembang ke arah lebih baik," tutur Shin Tae Yong seusai pertandingan, dikutip dari keterangan PSSI yang diterima di Jakarta, Kamis (9/6).

Hasil positif tersebut membawa Indonesia di peringkat kedua klasemen sementara Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan koleksi tiga poin sekaligus menjaga peluang skuad Garuda lolos ke Piala Asia 2023.

Di posisi pertama bertengger Yordania yang mengandaskan Nepal 2-1.

Kuwait berada di posisi ketiga dan Nepal menjadi juru kunci.

Jadwal Timnas Indonesia berikutnya di Grup A akan menghadapi Yordania pada Minggu (12/6) dini hari WIB.

Jadwal Timnas Indonesia melawan Nepal sebagai pertandingan penutup Grup A pada Selasa (14/6).

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menjanjikan skuadnya akan kembali tampil apik di laga tersebut.

"Kami akan memberikan penampilan terbaik pada dua laga tersebut," kata Shin Tae Yong. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler