Jadwal Wakil Merah Putih di Indonesia Open 2021: Jojo dan The Minions Bakal Unjuk Gigi

Sabtu, 27 November 2021 – 08:09 WIB
Pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat tengah berlaga di ajang Indonesia Festival Badminton (IBF) dari tanggal 16 November hingga 5 Desember mendatang di Bali, Nusa Dua. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, BALI - Gelaran Indonesia Open 2021 telah memasuki babak semifinal.

Selaku tuan rumah, Indonesia hanya meloloskan tiga wakilnya.

BACA JUGA: Hasil Lengkap Wakil Merah Putih di Indonesia Open 2021: Jojo dan The Minions Melaju

Mereka yang dimaksud ialah Greysia Polii/Apriyani Rahayu (ganda putri), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra) dan Jonatan Christie (tunggal putra).

Greysia/Apriyani akan mennadi wakil Merah Putih yang pertama tampil. Peraih emas Olimpiade Tokyo 2020 itu akan menantang unggulan keenam dari Thailand, Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

BACA JUGA: Lolos ke Semifinal Indonesia Open 2021, Viktor Axelsen Tebar Ancaman untuk Jojo

Menilik rekor pertemuan, Greysia/Apriyani sejatinya unggul. Sebab, dari tujuh bentrokan, ganda ranking enam dunia itu mengemas enam kemenangan dan sekali kalah.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di Uber Cup 2020 yang dimenangi Greysia/Apriyani dengan skor 21-17, 17-21, 21-19.

Wakil Indonesia beriktunya yang akan tampil ialah Kevin/Marcus a.k.a The Minions.

Ganda ranking satu dunia itu sudah ditunggu Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).

Di atas kertas, The Minions seharusnya bisa menang mudah melawan Rankireddy/Shetty.

Dari sembilan kali pertemuan, jawara All England 2017 dan 2018 itu selalu menang melawan wakil dari India tersebut.

Pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di fase Grup A Olimpiade Tokyo 2020, di mana Marcus/Kevin menang dua gim langsung dengan skor 21-13, 21-12.

Wakil Merah Putih yang terakhir akan tampil di semifinal Indonesia Open 2021 ialah Jonatan Christie.

Peraih emas Asian Games 2018 itu akan menghadapi unggulan kedua asal Denmark, Viktor Axelsen.

Ini menjadi laga ujian bagi Jojo. Sebab, dari enam pertemuan, pebulu tangkis 24 tahun itu selalu menelan kekalahan dari Axelsen.

Bentrokan terakhir kedua pemain terjadi di Thailand Open 2021 yang dimenangi Axelsen dengan skor 14-21, 5-21.

Menjelang laga tersebut, Jojo diuntungkan seusai tidak bertanding di perempat final karena lawannya, Anders Antonsen (Denmark) mengundurkan diri akibat mengalami masalah di bagian otot dadanya.

Diharapkan Jojo memiliki stamina yang lebih segar saat melawan Axelsen di semifinal nanti.

Laga empat besar Indonesia Open 2021 akan disiarkan langsung MNC TV  dan Vidio.com mulai pukul 12:00 WIB.(mcr16/jpnn)

Jadwal lengkap wakil Merah Putih di babak semifinal Indonesia Open 2021

Ganda putri: Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand) vs Greysia Polii/Apriyani Rahayu

Ganda putra: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)

Tunggal putra: Jonatan Christie vs Viktor Axelsen (Denmark)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler