jpnn.com - SAN DIEGO - Kabar buruk menghampiri Los Angeles Lakers. Tim racikan Byron Scott itu tak akan bisa menggunakan tenaga guard Nick Young selama delapan pekan karena harus menjalani operasi jempol.
Operasi itu dilakukan untuk menyembuhkan radial collateral ligament Young yang robek. Cedera itu menimpa ketika Young melakukan marking terhadap Kobe Bryant saat latihan tengah pekan lalu.
BACA JUGA: Pebulutangkis Peraih Emas Banjir Bonus
“Ini adalah hal yang mengecewakan untuk kami. Tentu saja kami harus mencari pengganti. Ini benar-benar mengecewakan,” terang Scott sebagaimana dilansir laman ESPN, Selasa (7/10).
Cedera itu tentu sangat merugikan karena Young tengah berada dalam performa bagus. Musim lalu, pemain berusia 29 tahun itu sanggup membukukan rata-rata 17,9 poin serta 1,5 assist tiap pertandingan.
BACA JUGA: Vettel Diprediksi tak Langsung Sukses di Ferrari
“Saya melihat ke dalam roster dan berpikir kami memiliki 10-12 pemain yang sangat bagus. Kami harus membuat rotasi yang seimbang. Namun, terkadang Anda juga dituntut melakukan penyesuaian,” tegas Scott. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Utah Jazz Kontrak Bocah Penderita Leukemia
BACA ARTIKEL LAINNYA... Lorenzo Ingin Bersama Yamaha Selamanya
Redaktur : Tim Redaksi