Jalan Sehat Sembari Menyampaikan Program Kerja Pemerintah

Sabtu, 07 Desember 2019 – 01:48 WIB
Ibu Negara Iriana Jokowi dan Oase Kabinet Indonesia Maju. Foto : Biro Pers Istana

jpnn.com, JAKARTA - Para istri menteri Kabinet Indonesia Maju akan menggelar jalan sehat di kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu (8/12).

Ibu Negara Iriana Jokowi bakal membuka acara jalan sehat itu pada pukul 07:00 WIB.

BACA JUGA: Cucu Ketiga Jokowi Lahir, Bu Iriana Sempat Tegang, Deg-Degan

Jalan sehat itu merupakan kegiatan awal para istri menteri yang tergabung dalam Oase KIM sejak kabinet terbentuk.

Acara itu juga bagian dari sinergitas dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak dalam rangka Hari Ibu.

BACA JUGA: Menanti Kelahiran Cucu di RS, Bu Iriana Datang Tanpa Presiden Jokowi

“Acara ini sekaligus mengakrabkan para istri menteri yang saat ini bertugas di Kabinet Indonesia Maju,” kata Ketua Bidang Sosial dan Budaya Oase KIM Tri Suswanti Karnavian, Jumat (6/12).

Dia menambahkan, pihaknya juga sudah menyiapkan berbagai program sosial yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Humas Oase KIM Koes Moeldoko menambahkan, sebanyak 20 ribu peserta akan ambil bagian dalam jalan sehat nanti.

“Acara tersebut juga mengusung berbagai pesan tentang program kerja pemerintah yang menjadi prioritas pembangunan,” kata dia.

Beberapa pesan penting yang dibawa sebagai tema acara itu antara lain Kurangi Sampah Plastik, Cegah Perkawinan Dini, SDM Unggul, Indonesia Maju, dan Cegah Stunting, Itu Penting. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler