Jalani Derbi Manchester, Setan Merah dalam Kondisi Pincang

Rabu, 28 September 2022 – 22:23 WIB
Pemain Manchester United merayakan gol yang dicetak Marcus Rashford ke gawang Arsenal. Foto: diambil dari premierleague

jpnn.com - Manchester United dalam keadaan pincang saat menghadapi Manchester City dalam laga lanjutan Premier League akhir pekan ini.

Tim berjuluk Setan Merah itu harus kehilangan bek sekaligus kapten mereka Harry Maguire yang mengalami cedera saat membela Inggris menghadapi Jerman di UEFA Nations League.

BACA JUGA: Catatan Mengerikan Shin Tae Yong saat Membesut Timnas Indonesia

Mantan pemain Leicester City itu kemungkinan akan absen mengingat dirinya sedikit jalan pincang saat meninggalkan lapangan.

Pelatih Manchester United kemungkinan akan memainkan Raphael Varane jika Maguire diragukan tampil.

BACA JUGA: Dejavu Piala Dunia 2002, Timnas Brasil Siap Juara Lagi di Asia

Sejatinya, kehilangan Harry Maguire di lini belakang Man United bukan sebuah masalah berarti karena mereka masih punya Lisandro Martinez yang tengah moncer.

Pertandingan Manchester United melawan Manchester City rencananya akan digelar di Etihad Stadium, Minggu (2/10/2022).

BACA JUGA: Argentina Pamer Kekuatan Jelang Piala Dunia 2022

Laga tersebut menjadi pembuktian Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan yang tengah dalam performa terbaik.

Seusai terseok di awal musim, Setan Merah mampu bangkit hingga sekarang menduduki peringkat kelima, dan hanya terpaut enam angka dengan pemuncak klasemen sementara Arsenal.(skysports/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler