jpnn.com, MALANG - Garuda Bandung memastikan diri sebagai runner up Divisi Merah IBL Pertalite 2017/2018.
Selain itu, Garuda juga melaju ke playoff setelah mengalahkan Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja dengan skor 87-80 pada seri delapan di GOR Bima Sakti Malang, Sabtu (24/2).
BACA JUGA: Ngamuk, Pelita Jaya Bikin Pacific Tak Berkutik
Pertarungan berlangsung ketat. Garuda unggul tujuh angka dan menutup kuarter pertama dengan skor 26-19.
Namun, Bima Perkasa mengejar. Garuda menutup babak pertama dengan skor 42-41.
BACA JUGA: Kalahkan NSH, Bima Perkasa Jaga Asa ke Babak Playoff IBL
Pada kuarter ketiga, Garuda di atas angin dan unggul dengan margin cukup, 67-55. Bima Perkasa tak mau menyerah begitu saja. Mereka terus memperkecil ketinggalan.
Para pemain Bima Perkasa terus melepaskan tembakan tiga angka untuk menipiskan jarak.
BACA JUGA: Jegal Satya Wacana, Stapac Anggap Pemanasan Playoff IBL
Roderick Flemings menjadi pahlawan dengan mencetak 26 angka pada kuarter terakhir.
Total Flemings mencatat double double dengan 37 angka dan 20 rebound selama 40 menit.
"Sejak awal memang kami prediksi bakal sulit. Bima Perkasa sudah membaca permainan kami. Mereka menjaga shooter shooter Garuda sehingga permainan kami arahkan ke Flemings," kata asisten pelatih Garuda Andri Syarel Octares.
Di kubu Bima Perkasa, Emilio Dacre Park mencetak double double 21 angka dan 12 rebound. Anthony Mc Donald menambah 26 angka.
"Kuarter ketiga kami tertinggal terlalu jauh. Kuarter keempat sudah berusaha keras mengejar namun beberapa kali kehilangan momentum," kata pelatih Bima Perkasa Raoul Miguel Hadinoto. (jos/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Susah Pecah Pertahanan Garuda, Satria Muda Tetap Menang
Redaktur & Reporter : Ragil