Jangan Malas Bangun Pagi, Raih 4 Manfaat Ini untuk Hidup Anda

Jumat, 15 Februari 2019 – 10:20 WIB
Ilustrasi bangun tidur. Foto: Hellosehat

jpnn.com - Bangun di pagi hari merupakan salah satu gaya hidup sehat dan memiliki banyak manfaat. Namun masih banyak orang yang malas bangun pagi.

Bangun pagi sebaiknya dimulai dari sebelum matahari terbit atau pukul 05.00. Tidak ada salahnya bila Anda mulai mencoba bangun di pagi hari.

BACA JUGA: Sering Pusing di Pagi Hari? Waspadai 5 Hal Ini

Berikut ini beberapa manfaat bangun pagi untuk kesehatan, seperti dilansir laman Virginmediatelevision, Kamis (14/2).

1. Baik untuk kesehatan mental

BACA JUGA: Bangun Pagi Ternyata Bisa Mengurangi Risiko Kanker Payudara

Orang yang bangun pagi memiliki reputasi sebagai orang yang sangat antusias dan energik. Studi menunjukkan bahwa orang pagi berhubungan dengan tipe kepribadian positif.

2. Membuat sisa hari menjadi lebih mudah

BACA JUGA: 5 Cara Mudah Bangun Pagi Supaya Jadi Morning Person

Orang yang bangun pagi tidak hanya merasa lebih baik menjalani hari mereka, mereka juga sering lebih siap untuk itu. Mereka yang suka bangun pagi biasanya mengonsumsi sarapan yang sehat, bisa berolahraga jika memang ingin melakukannya, merencanakan hari mereka dengan baik dan menikmati perjalanan yang lebih tenang. Kemungkinan besar Anda bisa tiba di tempat kerja dengan santai, bisa beristirahat sejenak dan siap untuk hari itu. Good job.

3. Studi menunjukkan Anda akan hidup lebih lama

Kesehatan psikologis dan fisik sering berjalan seiring, dan tidur tidak terkecuali. Sebuah studi yang diterbitkan awal tahun ini menunjukkan bahwa "chronotypes" (orang yang bangun terlambat), lebih berisiko terhadap kematian dini dan penyakit pernapasan.

4. Konsistensi adalah kunci

Latihan membuat segalanya menjadi sempurna, dan pola tidur yang baik adalah pola tidur yang biasa. Mulai mengurangi kebiasaan tidur larut Anda hanya satu atau dua menit per malam.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lakukan 5 Hal Ini agar Bangun Pagi Anda Lebih Semangat


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler