Jangkrik Boss, Om Indro Sempat Cemas soal Warkop DKI Reborn

Minggu, 18 September 2016 – 12:23 WIB
Indrodjojo Kusumonegoro alias Indro Warkop. Foto: dokumen JawaPos.Com

jpnn.com - SEJUMLAH catatan positif diraih film Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1. Film yang disutradarai oleh Anggy Umbara itu bahkan berhasil masuk rekor MURI.

Ada dua rekor yang dikantongi Warkop DKI Reborn dari Muri, Yakni raihan penonton terbanyak dalam satu hari -yakni 556 ribu- dan menjadi film Indonesia yang mendapatkan jutaan penonton paling cepat.

BACA JUGA: Tiga Diva Sukses Puaskan Penggemarnya di Jakarta

Indrodjojo Kusumonegoro, satu-satunya personel Warkop DKI yang masih hidup bahkan tidak menduga film yang dibintangi Abimana Aryasatya, Vino G. Bastian dan Tora Sudiro itu mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Padahal, awalnya Indro Warkop -sapaan bekennya0 sempat merasa cemas saat film buatan Falcon Pictures itu masih dalam proses produksi.

Kecemasan Indro didasari fakta bahwa penggemar Warkop DKI tidak bisa menerima ide pembuatan Warkop DKI Reborn. “Lima puluh persen penggemar enggak setuju karena enggak ada yang bisa gantiin Dono dan Kasino,” kata Indro usai konferensi pers penyerahan rekor MURI ke film Warkop DKI Reborn di XXI Plaza Indonesia, Jakarta, Sabtu (17/9).

BACA JUGA: Memanas! Ini Serangan Balik Kubu Aa Gatot untuk Elma Theana

Pria kelahiran Jakarta itu akhirnya memberikan penjelasan kepada para penggemar Warkop DKI. Ia meyakinkan ke para penggemar Warkop DKI bahwa film itu  merupakan tribute untuk Dono dan Kasino.

“Makanya ditulis besar-besar di awal, film didedikasikan kepada almarhum Dono dan Kasino bahkan pendahulu di belakang kami,” ucap Indro. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Abimana: Banyak yang Nanya Dononya Mana?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cita Citata Akui Komunikasi Dengan Amri Masih Lancar


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler