Jantungnya Hampir Copot, Iwan Bule Pilih Menoleh ke Belakang

Kamis, 11 Agustus 2022 – 06:45 WIB
Mochamad Iriawan alias Iwan Bule. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI M Iriawan menyaksikan langsung perjuangan Timnas U-16 Indonesia di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (10/8) malam.

Dia mengaku jantungnya hampir copot, tetapi ujungnya bangga karena skuad Garuda Asia bisa mengalahkan Myanmar lewat adu penalti.

BACA JUGA: Iwan Bule Pastikan PSSI Tidak Keluar dari AFF

Menurut pria yang karib disapa Iwan Bule tersebut, performa Indonesia memang sedikit menurun.

Dia berharap dalam laga final nanti permainan Indonesia mencapai klimaksnya.

BACA JUGA: Polisi Bongkar Kelakuan Asli Khatib Masjid, Astagfirullah!

Hal itu karena permainan timnas kurang maksimal, keinginan menang dalam waktu normal 90 menit tak tercapai.

Laga harus dituntaskan lewat adu penalti dan Indonesia menang dengan skor 5-4 di babak tos-tosan tersebut.

BACA JUGA: Di Masjid MR Jadi Khatib, Sampai di Rumah Berubah Monster, Biadab!

"Jantung saya hampir copot, waktu (penalti) Myanmar enggak masuk terus kita menang, langsung plong," kata Iwan Bule setelah pertandingan.

Saking tegangnya, ucap Iwan Bule, dia sempat memilih menoleh ke belakang saat pemain Myanmar akan menendang penalti.

Namun, dirinya langsung bersorak dan bersyukur saat tahu Timnas U-16 Indonesia mampu mencetak gol dan menang.

Dengan pelajaran dari laga kontra Myanmar itu, Iwan Bule berharap Timnas Indonesia mampu tampil lebih baik lagi saat lawan Vietnam.

Dia yakin dengan kemampuan pemain Indonesia, hasil positif di fase grup saat menghadapi Vietnam, bakal berulang di partai final Piala AFF U-16 2022. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Awak Timnas U-16 Indonesia Melingkar, Lagu Tanah Airku Diputar, Bima Sakti Teteskan Air Mata


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler