jpnn.com - JAKARTA - Di tengah kesibukannya memberantas korupsi di tanah air, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad ternyata cukup mengikuti euforia Piala Dunia 2014. Ia mengaku menjagokan tim dari negeri Samba, Brasil.
"Saya jarang nonton bola, tapi saya jagokan Brasil," kata Abraham di Cisarua, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/6).
BACA JUGA: Cahill: Kekalahan Australia Tidak Adil
Abraham mengaku, tak sembarangan menjagokan Brasil di Piala Dunia kali ini. Sebab, sejak dulu tim Samba memang dikenal sebagai pencetak para pemain hebat. Sebut saja Pele di era 1970'an atau Neymar Junior di jaman sekarang. Meski mengaku menyukai bola, Abraham mengaku jam kerja yang padat membuatnya tidak selalu mengikuti pertandingan bola di televisi.
"Gimana nonton, kita sudah sibuk kerja, jadi kita tunggu aja hasil piala dunianya saja," ujar Abraham sambil tertawa. (flo/jpnn)
BACA JUGA: Inggris Vs Italia, Waspadai Sihir Balotelli
BACA JUGA: Van Persie Puji Van Gaal Setinggi Langit
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadi Pesakitan, Casillas Rela Dikritik Habis-Habisan
Redaktur : Tim Redaksi