jpnn.com - Jay Idzes optimistis Timnas Indonesia mampu mengamankan tiket putaran final Piala Dunia 2026.
Bek yang kini menjabat sebagai kapten tim itu merasa dukungan dari fan Merah Putih menambah motivasi pemain di lapangan.
BACA JUGA: Kualifikasi Piala Dunia: Ambisi Besar Jay Idzes saat Timnas Indonesia Jumpa Australia
"Pertandingan ini (melawan Australia, red) sangat berharga bagi kami. Kami akan berupaya meraih hasil terbaik."
"Saya tidak merasakanan tekanan, tetapi dukungan ekstra. Saya yakin kita bisa melihat Indonesia di sana (Piala Dunia 2026)," kata Jay Idzes dalam konferensi pers yang ditayangkan PSSI TV.
BACA JUGA: Pelatih Venezia Menyanjung Jay Idzes
Lebih lanjut, Jay merasa kehadiran sejumlah pemain baru merupakan energi tambahan bagi Timnas Indonesia.
Tercatat, pada laga kontra Australia, Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert memanggil sejumlah debutan seperti Septian Bagaskara dan pemain-pemain keturunan, yakni Emil Audero, Dean James, Joey Pelupessy, hingga Ole Romeny.
BACA JUGA: Jay Idzes Jadi Kapten Baru Venezia Gantikan Joel Pohjanpalo?
"Pemain baru sangat penting untuk membantu mewakili 280 juta penduduk (Indonesia)," sambung bek Venezia itu.
Indonesia dan Australia sama-sama menargetkan kemenangan di pertandingan ini untuk memellihara peluang tampil di Piala Dunia 2026.
Skuad Garuda saat ini berada di peringkat ketiga Grup C dengan enam poin, hasil sekali menang, tiga kali seri, dan dua kali kalah.
Adapun Australia duduk di posisi kedua dengan tujuh poin atau hanya unggul satu angka dari Timnas Indonesia.
Partai krusial antara Australia vs Indonesia akan dihelat di Sydney Football Stadium, Kamis (20/3/2025).(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib