Jaya Suprana Sebut Dahlan Menteri Tak Tahu Diri

Minggu, 14 April 2013 – 14:39 WIB
JAKARTA - Pendiri Museum Rekor Indonesia (MURI), Jaya Suprana tak hentinya memuji Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Pujian tersebut dilontarkan pria berbadan tambun itu lantaran melihat semangat serta kegigihan Dahlan dalam menjalani hidup. Terlebih organ tubuh Dahlan yang sudah tidak lengkap lagi lantaran pernah melakukan transpalansi hati enam tahun yang lalu.

Berbeda dengan orang kebanyakan yang melontarkan pujian secara halus, Jaya lebih suka melontarkan pujian dengan cara yang berbeda. Sambil menepuk pundak Dahlan, Jaya katakan bahwa Dahlan tergolong orang yang tidak tahu diri.

"Manusia ini (Dahlan-red) tidak tahu diri, dia sudah mengingkari hidupnya sendiri. Seharusnya dia sudah meninggal lama sejak enam tahun yang lalu. Tapi enggak tahu gimana caranya dia lakukan cangkok hati," ujar Jaya dihadapan ribuan peserta senam sehat bersama Dahlan di parkiran Kementerian BUMN, Jakarta, Minggu (14/4).

"Manusia ini pokoknya enggak tahu diri, dia gila. Hati saya yang belum dicangkok saja sudah mau mampus, tapi dia masih bisa bertahan hidup. Suara hatinya baru dan inilah suara hati Indonesia," imbuh Jaya diiringi tepuk tangan ribuan peserta senam.

Lebih lanjut pria kelahiran Denpasar, Bali 27 Januari 1949 itu terus membanjiri Dahlan dengan pujian. "Menteri ini enggak tahu diri. Anda ini bener-bener manusia mengagumkan," terangnya.

Karena kekagumannya pada Dahlan, Jaya memutuskan akan mempersembahkan rekor MURI. "Saya memutuskan akan memberikan MURI dengan predikat "Menteri Pertama dalam Sejarah dan Satu-satunya yang menyandang hati cangkokan". Anda hebat sekali, anda inspirasi. Bahwa dengan kondisi kesehatan seperti ini anda bisa jadi menteri," pujinya lagi.

"Nanti saya kasih MURI, tapi tidak sekarang karena belum dibuat, menurut saya yang paling layak mendapatkan penghargaan adalah menteri yang tidak tahu diri ini," tutup pendiri Jamu Jago Grup itu.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dahlan Puji Pilot Lion Air

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler