JDID Gaet Cinta Laura sebagai Brand Ambassador, Ini Alasannya...

Minggu, 13 Juni 2021 – 18:00 WIB
Cinta Laura. Foto tangkapan layar

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan e-commerce JD.ID menggaet artis Cinta Laura Kiehl sebagai Brand Ambassador.

Penunjukkan Cinta Laura Kiehl karena melihat banyaknya prestasi yang dia lakukan di dunia hiburan, termasuk di bidang pendidikan.

BACA JUGA: Ditinggal Vicky Prasetyo di Lobi Hotel, Kalina Ocktaranny: Jam 1 Pagi, Berjam-jam Aku di Situ

"Di tengah kemeriahan 618 Shopping Festival, dengan penuh gembira kami perkenalkan Brand Ambassador JD.ID; Cinta Laura Kiehl, seorang selebriti Indonesia yang berprestasi,” ungkap Leo Haryono, Chief Marketing Officer JD.ID.

Cinta juga sering diundang sebagai narasumber dan motivator, baik di kalangan remaja maupun perempuan khususnya serta didaulat sebagai Duta Anti Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak, oleh Kementerian PPA.

BACA JUGA: Prediksi Baim Wong dan Paula Verhoeven Ternyata Salah

“Kami berharap semangatnya dapat menginspirasi masyarakat khususnya generasi muda dan pelanggan setia JD.ID, serta mampu mengundang lebih banyak orang untuk menjadi sahabat JD.ID di seluruh Indonesia, untuk mendapatkan pengalaman berbelanja menyenangkan dan Make the Joy Happen," harap Leo.

Tentang kesediaannya sebagai Brand Ambassador JD.ID, Cinta mengaku sangat antusias menjadi bagian dari JD.ID.

BACA JUGA: Jessica Mila Buka Identitas Sang Kekasih

“Aku senang banget menjadi keluarga JD.ID terlebih karena reputasi JD.ID yang selalu memberikan layanan terbaik dan menjual produk-produk original sesuai tagline #DijaminOri yang sudah melekat. Aku berharap peranku ini dapat turut memberikan inspirasi kepada lebih banyak konsumen dalam mendukung pemulihan ekonomi di tengah pandemi,” tambahnya.

Cinta juga merasa turut bertanggung jawab untuk mengedukasi masyarakat tentang cara belanja online yang baik dan bijak.

“Walau bukan hal yang baru, tetapi masyarakat perlu terus diedukasi,” serunya.

Di samping itu, JD.ID juga turut memeriahkan pasar melalui 618 Shopping Festival dengan beragam promo seperti Belanja Mulai Rp 618, di mana pelanggan bisa membeli berbagai produk dengan harga mulai dari Rp618,-, Extra Flash Sale yang berlangsung selama 6x dalam sehari.

Kemudian ada Top Brand Sale dengan potongan harga hingga 80 persen untuk produk bermerek dari berbagai kategori, Crazy Deals Nonstop 16-18 Juni 2021 menjadi puncak kemeriahan 618 Shopping Festival.

Berbagi penawaran seru dalam berbelanja produk mulai dari Rp618,-; Electronic Midnight Sale mulai pukul 00-06 dan share buy Mulai Rp618,- serta terdapat special promo JD Murah Rp618,- (Serba Rp 618,-).

Ada juga kupon belanja hingga Rp1.800.000 dan promo gratis ongkir vocer ongkos kirim hingga Rp100.000 tanpa ada minimum pembelian.(chi/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler