JPNN.com

Jebol Sevilla, Bintang Barca Janji tak Selebrasi

Minggu, 22 Mei 2016 – 01:53 WIB
Jebol Sevilla, Bintang Barca Janji tak Selebrasi - JPNN.com
Fans Barca. Foto: AFP

jpnn.com - BARCELONA – Bintang Barcelona Ivan Rakitic tak sabar berjibaku kontra Sevilla pada final Copa Del Rey di Vicente Calderon, Minggu (22/5). Itu akan menjadi laga emosional karena Rakitic pernah membela Sevilla.

"Saya selalu berdoa yang terbaik untuk Sevilla, karena sebagian hati saya masih di sana. Tapi, mereka baru memenangi titel besar tengah pekan lalu, itu sudah cukup baik bagi mereka," ungkap Rakitic kepada FourFourTwo.

BACA JUGA: Eks Pelatih Inter Tukangi Tim Medioker Inggris

"Tapi, sekarang Anda harus mengerti bahwa saya akan melakukan tugas dan seratus persen berjuang agar Barcelona memenangi titel Copa del Rey. Kami percaya dengan kemampuan yang dimiliki," jelas pemain Kroasia itu.

Meski begitu, Rakitic berjanji tak akan melakukan selebrasi jika berhasil mencetak gol ke gawang mantan klubnya tersebut.

BACA JUGA: Lagi-lagi Imbang, Dejan Salahkan Lini Depan Persib

"Saya tak akan selebrasi karena masih sangat respek dengan mereka. Hal terpenting adalah meraih kemenangan dan juara, pun memberikan kebahagiaan untuk para fans," pungkas Rakitic. (rap/jos/jpnn)

BACA JUGA: Tanpa Del Piero, Calcio Legend Gunduli Primavera-Baretti

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lawan Tangguh, Begini Komentar Widodo C Putro dan Firman Utina


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler