jpnn.com, JAKARTA - Aktor Jeff Smith kembali ditangkap polisi akibat kasus dugaan penyalahgunaan narkoba.
Namun, kali ini Jeff Smith ditangkap buka karena ganja, melainkan narkoba jenis LSD.
BACA JUGA: Ini Dampak Penggunaan LSD, Narkoba yang Dikonsumsi Jeff Smith
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol E Zulpan membeberkan alasan pemain film Alas Pati: Hutan Mati itu kembali mengonsumsi narkoba.
"Alasannya ya, karena sebagai artis agar tidak capek agar fokus dalam pekerjaannya," ujar Zulpan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (9/12).
BACA JUGA: Kompak Berpakaian Putih, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Bicara Ini
Dia menuturkan penggunaan LSD bisa menyebabkan orang yang mengonsumsinya mengalami halusinasi.
"Padahal kalau kita tahu ini halusinasi yang ditimbulkan," kata Zulpan.
BACA JUGA: Mahalini Ungkap Makna di Balik Lagu Sisa Rasa, Ternyata
Hingga saat ini, polisi masih mendalami kasus dugaan penyalahgunaan narkoba yang menjerat Jeff Smith.
Tak hanya itu, polisi juga masih menyelidiki siapa pemasok LSD terhadap aktor 23 tahun tersebut.
"Kami dalami dari mana yang bersangkutan mendapat pengetahuan dari narkotika jenis ini, bagaimana bisa terhubung dengan pemasok," tutur Zulpan.
Adapun Jeff Smith ditangkap di rumahnya, kawasan Depok, Jawa Barat, Rabu (8/12) malam.
Polisi menemukan dua lembar LSD saat menangkap aktor kelahiram 4 Januari 1998 itu. Sampai sekarang, Jeff Smith masih belum ditetapkan sebagai tersangka.
"Penetapan tersangkanya nanti, menunggu 3X24 jam. Kenapa masih menunggu, karena ini masih dalam pengembangan," terang Zulpan.
"Yang jelas dia akan mengarah sebagai tersangka," tambahnya.(mcr7/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Redaktur : Yessy
Reporter : Firda Junita