Jelang Autopsi Ulang Brigadir J, Tim Penyidik dan Dokter Forensik Polri Terbang ke Jambi

Selasa, 26 Juli 2022 – 07:24 WIB
Makam Brigadir J di TPU Desa Suka Makmur, Kabupaten Muaro Jambi. Autopsi ulang jenazah Brigadir J akan dilaksanakan Rabu (27/7) besok. Foto: Deki/jambi-independent.co.id.

jpnn.com, JAKARTA - Tim penyidik dan kedokteran forensik Polri dijadwalkan terbang ke Jambi pada hari ini, Selasa (26/7).

Keberangkatan mereka terkait pelaksanaan autopsi ulang jenazah Brigadir Nopryansah Yosua Hutabarat atau Brigadir J pada Rabu (27/7) besok.

BACA JUGA: Ahok Disenggol di Kasus Brigadir J, Ruhut Sitompul Semprot Kamaruddin, Jleb!

“Diputuskan untuk pelaksanaan ekshumasi di Jambi dilaksanakan Rabu besok,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo.

Sementara itu, Kapolda Jambi Irjen Rachmad Wibowo telah mengecek berbagai persiapan menjelang autopsi ulang jenazah Brigadir J.

BACA JUGA: Rumah Brigadir J Akan Dijaga Ketat Polisi

Mulai dari lokasi makam Brigadir J yang berada di TPU Desa Suka Makmur hingga RSUD Sungai Bahar di Muaro Jambi yang akan dijadikan tempat pelaksanaan autopsi ulang.

"Sudah tersedia dengan baik, semoga pelaksanaan autopsi hari Rabu (27/7) berjalan," ujar Irjen Rachmad sesuai meninjau persiapan autopsi ulang di RSUD Sungai Bahar.

Ratusan polisi juga akan dikerahkan di TPU Desa Suka Makmur untuk mengamankan pelaksanaan ekshumasi atau pembongkaran makam Brigadir J.

Demi kelancaran pelaksanaan kegiatan tersebut, Polda Jambi akan membatasi warga yang hendak datang ke lokasi.

Persiapan lainnya yang tidak kalah pentingnya juga dilakukan terkait rute yang akan dilalui membawa jenazah Brigadir J ke RSUD Sungai Bahar di Muaro Jambi.

Terkait hal ini, Irjen Rachmad memastikan pihaknya telah mengecek rute-rute yang akan dilalui demi kelancaran proses autopsi ulang tersebut. (antara/jpnn)

 

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler