Jelang Kick-Off Liga 2 2019, Persiba Bakal Jajal Kekuatan Sulut FC

Selasa, 21 Mei 2019 – 23:56 WIB
Pelatih Persiba Salahudin saat memberi arahan kepada skuatnya. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Setelah resmi mengikat 26 pemain, Persiba Balikpapan bakal melakoni laga uji coba melawan Sulut FC, Kamis (23/5) lusa. Uji tanding ini jadi yang pertama bagi Beruang Madu sebelum mengarungi Liga 2 musim 2019.

Meski berlangsung di bulan Ramadan, uji coba yang rencananya berlangsung di Lapangan Sidakarya, Denpasar, Bali ini akan dilaksanakan sore hari. Tetap bertanding di tengah kondisi puasa, tentu saja bakal menguras stamina Bryan Cesar cs.

BACA JUGA: Sejumlah Eks Pemain Liga 1 Merapat, Persiba Makin Pede Bersaing di Liga 2

Pelatih Persiba Salahudin yakin, meski pertandingan berlangsung sore hari, anak asuhnya tetap bisa maksimal. Sebab, selama pemusatan latihan di Bali, skuat Persiba selalu menjalani latihan di sore hari. Bahkan, mereka sempat menjalani latihan dengan intensitas tinggi di Pantai Sanur akhir pekan lalu.

Baca: Berencana Susupi Aksi 22 Mei, Lima Terduga Teroris Ditangkap Densus 88

BACA JUGA: Mantan Pemain Persipura Ini Akhirnya Merapat ke PSMS Medan

”Memang berat. tapi saya yakin pemain sanggup, tidak ada masalah. Selama ini mereka juga latihan sore,” kata Salahudin.

Selain menjajal Sulut FC, Persiba juga bakal melakoni uji coba melawan Bali United U-20 dan PS Bangka Belitung. Dari tiga partai uji tanding tersebut, Salahudin mengaku, akan lebih fokus pada fisik dan chemistry antar pemain.

BACA JUGA: Madura FC Tengah Berburu Lima Pemain Eks Liga 1

Maklum saja, skuat Persiba saat ini diisi 50 persen lebih wajah baru, sehingga persoalan adaptasi akan jadi perhatian. “Hasil bukan utama. Yang paling penting adalah pemain memahami cara kerja yang saya inginkan,” kata mantan pelatih Madura FC.

Salahudin juga mengaku, akan menurunkan semua pemainnya pada uji coba nanti dengan membagi menjadi dua tim. Hanya saja, pelatih 40 tahun ini mengaku, pembagian tim ini bukan untuk menentukan tim inti dan pelapis. (*/hul/is/k18)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Kick-Off Liga 2 2019, Mitra Kukar Siapkan Kekuatan Tim di Jakarta


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler