Jelang Libur Lebaran, Kombes Sambodo Paparkan Persiapan Pengamanan Lalu Lintas, Simak

Senin, 18 April 2022 – 20:08 WIB
Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo menyampaikan persiapan pengamanan lalul intas jelang libur Lebaran. Foto: Mercurius Thomos Mone/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo memprediksi akan ada kenaikan volume kendaraan pada Kamis (28/4) menjelang libur Lebaran.

Oleh karena itu, pihaknya akan melaksanakan one way pada 28 April pukul 17.00 WIB sampai 24.00 WIB.

BACA JUGA: Kumpulkan Kapolres hingga Intel, Irjen Rudy Berikan Misi Khusus Jelang Lebaran

"Pelaksanaan one way dari kilometer 47 Karawang, menjelang Karawang Barat, sebelum turunan dari elevated sampai gerbang tol Kalikangkung di Semarang kilogram 114," ujar Sambodo, Senin (18/4).

Dia memprediksi arus lalul intas rute dari Jakarta sampai Cikampek tidak mengalami kendala, namun jika terjadi kepadatan di kilometer 21 maka akan dibuka contra flow sampai di Semarang.

BACA JUGA: Puan Ingatkan Dewan Awasi Pasokan dan Lonjakan Harga Pangan Jelang Lebaran

Alumnus Akademi Kepolisian (Akpol) 1995 itu menambahkan yang harus diperhatikan warga Jakarta adalah saat arus balik. 

"Penanganan arus balik itu akan dilaksanakan 2 tahap. Pertama pada Jumat 6 Mei, one way sampai kilometer 47 dan kontraflow sampai kilometer 28.500," papar Sambodo.

BACA JUGA: Kondisi Terkini Anak Buah Sambodo yang Dikeroyok Massa di DPR, Hamdalah

Tahap kedua pada Sabtu dan Minggu (7-8/4) one way akan dilaksanakan sampai ke kilometer 35.500 menjelang gerbang tol Halim.

"Jadi, bayangkan dari Semarang sana jalur a dan b dipakai semua dan bermuara di Halim," ujar Sambodo.

Eks Kapolres Banjar tersebut menambahkan penerapan one way dari arah Jakarta ke Cikampek hanya menggunakan jalur a, b, dan mbz.

"Pada saat itu maka menuju ke arah Cikampek dari Jakarta akan lewat ke jalur arteri pada saat arus balik ya," tutur Sambodo.

Sambodo juga mengatakan pengguna tol dalam kota nantinya akan diarahkan ke Cawang sehingga bisa memakai jalur tol arak ke Periok atau jalur Jagorawi. 

Seluruh gebang tol dari Bekasi Barat, Bekasi Timur, Cikunir dan Cikarang menuju Cikampek akan ditutup karena memprioritas arus one way dari Semarang ke Jakarta.

"Semua akan kami lewatkan di jalur arteri baik ke arah Bandung dan Cikampek saat one way dari Semarang ke Jakarta," papar Sambodo. (mcr18/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Amankan Paskah di Gereja Katedral, Ratusan Polisi Disiagakan


Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler