jpnn.com, JAKARTA - Kabar kurang sedap menghampiri Timnas U-23 Thailand yang tengah bersiap untuk SEA Games 2021.
Tim Gajah Perang terancam tak bisa diperkuat Thanawat Suengchitthawon yang saat ini bermain untuk Leicester City U-23.
BACA JUGA: Klasemen Liga Spanyol: Masih Adakah Kans Barcelona Juara La Liga? Begini Perhitungannya
Sebab, sang pemain menolak panggilan Thailand U-23 karena hanya ingin membela timnas di level senior.
Selain Thanawat, Thailand juga hampir pasti tidak diperkuat Chanatip Songkrasin. Pemain yang dijuluki Messi Thailand itu tak diberi izin oleh klubnya, Kawasaki Frontale, untuk berlaga di SEA Games 2021.
BACA JUGA: Viktor Axelsen Tiba-Tiba Ngamuk ke BWF, Ini Pemicunya
Kendati demikian, Thailand masih akan diperkuat sejumlah pemain yang merumput di Eropa, yakni Benjamin Davis, Jonathan Khemdee, dan Chayapipat Supunpasuch.
"Madam Pang (Manajer Timnas Thailand, red) menjelaskan, tim U-23 akan diperkuat tiga pemain abroad di SEA Games ke-31. Benjamin Davis, Jonathan Khemdee, dan Chayapipat Supunpasuch," tulis twitter @theaseanball.
Benjamin Davis merupakan pemain yang merumput di Oxford United. Pemuda kelahiran Phuket, Thailand itu sudah menembus tim utama klub kasta ketiga Liga Inggris tersebut.
Adapun Jonatan Khemdee adalah pemain yang membela klub Denmark, Odense BK sejak 2019, sementara Chayapipat Supunpasuch merupakan gelandang yang memperkuat tim Portugal, SC Braga Youth.(mcr15/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib