jpnn.com, JAKARTA - Sekjen PSSI Yunus Nusi mengatakan bek andalan Elkan Baggott yang sebelumnya dikarantina oleh pemerintah Singapura, kini sudah berada di hotel tempat timnas menginap.
"Elkan saat ini sudah bergabung dengan Timnas Indonesia di hotel. Dia sudah keluar dari tempat karantina," kata Yunus, Sabtu (18/12) siang.
BACA JUGA: Kompol Tomi Ungkap Fakta Berbeda Soal Oknum Polisi Diduga Memeras Istri Tahanan
Dalam gambar yang diterima dari PSSI, terlihat Elkan sudah mengenakan kaus hitam dan celana pendek.
Dia tampak membawa satu tas dan dua koper saat masuk ke tempat timnas menginap.
BACA JUGA: Kapolri Lakukan Mutasi Besar-besaran, 7 Kapolda Berganti, Ada Nama Irjen Mohammad Iqbal
Kopernya pun tegas menunjukkan bahwa Elkan Baggott ialah pemain Indonesia. Sebab, ada stiker bendera merah putih yang besar.
Di bawah stiker itu, tampak tulisan Indonesia berwarna putih, dengan huruf kapital. Selain itu, ada juga logo federasi PSSI.
BACA JUGA: Elkan Baggott Telah Kembali ke Hotel Timnas Indonesia, Lihat Nih Penampakannya
Pemain asal klub Inggris Ipswich Town tersebut menurut Yunus akan langsung mengikuti sesi latihan pada Sabtu sore ini.
Tujuannya, agar dia bisa adaptasi dengan lapangan serta mengikuti materi taktik dan strategi dari Manajer Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong.
"Sore ini, Elkan sudah bisa langsung ikut latihan dengan Timnas Indonesia di lapangan," ujarnya.
BACA JUGA: Marbut Masjid Curiga Air di Kamar Mandi Jalan Terus, Lalu Diintip, Astaga, Ternyata
Sebelumnya, Elkan Baggott, dikarantina karena satu pesawat dengan penumpang yang positif terinfeksi varian baru virus corona (Omicron) saat terbang dari London ke Singapura, Selasa (7/12/21).(dkk/jpnn)
Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Amjad