jpnn.com, JAKARTA - Jenazah Remy Sylado akan dimakamkan pada hari ini, Selasa (13/12) siang.
Adapun lokasi pemakaman Remy Sylado yakni di TPU Menteng Pulo, Jakarta.
BACA JUGA: Ini Jadwal dan Lokasi Pemakaman Jenazah Remy Sylado
Hal tersebut disampaikan oleh pengamat musik sekaligus rekan Remy Sylado, Stanley Tulung.
"Dimakamkan sekitar jam 11 di Menteng Pulo," kata Stanley Tulung, Senin (12/12).
BACA JUGA: Kabar Duka, Remy Sylado Meninggal Dunia
Stanley Tulung mengabarkan bahwa prosesi pelepasan jenazah Remy Sylado akan dimulai Selasa pagi.
Sementara itu, pemakaman Remy Sylado rencana digelar sekitar pukul 11.00 WIB siang.
BACA JUGA: Sang Ayah Tutup Usia, Marsha Aruan: Memang Enggak Ada yang Tahu, Musibah
Remy Sylado meninggal dunia di rumahnya di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur pada Senin (12/12) pukul 10.30 WIB.
Sastrawan, aktor, sekaligus mantan wartawan itu mengembuskan napas terakhir dalam usia 77 tahun.
Sebelum meninggal, Remy Sylado berjuang sembuh melawan penyakit stroke.
Jenazah Remy Sylado disemayamkan di rumah duka di kawasan Cipinang Muara, Jakarta Timur.
Proses pemakaman Remy Sylado akan dilakukan di TPU Menteng Pulo, Jakarta, Selasa (13/12) siang. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi