Jenazah Wakil Bupati Sangihe Diturunkan dari Kapal, Lihat Apa yang Terjadi

Jumat, 11 Juni 2021 – 12:21 WIB
Peti jenazah Wakil Bupati Sangihe Helmud Hontong disambut ribuan warga di Pelabuhan Nusantara Tahuna, Jumat (11/6). Foto: Sriwani/Manado Post

jpnn.com, SANGIHE - Ribuan warga menyambut jenazah Wakil Bupati Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara Helmud Hontong di Pelabuhan Nusantara Tahuna, Jumat (11/6), sekitar pukul 05.30 WITA.

Lautan manusia yang menunggu KM Merit Teratai, transportasi yang membawa jenazah Wakil Bupati Sangihe, terdiam dan suasana langsung diselimuti duka saat peti jenazah diturunkan.

BACA JUGA: Inilah Perincian Formasi Tenaga Pendidik PPPK 2021 di Sangihe

Almarhum Papa Embo –panggilan akrab Wabup, langsung diarak keliling Kota Tahuna.

“Oh, pirua Embo Helmud taumata mapia (Oh, kasihan Embo Helmud orang baik),” kata beberapa warga yang berdiri di pinggir jalan.

BACA JUGA: Berita Duka: Prof Ofyar Z Tamin Meninggal Dunia


Wakil Bupati Sangihe Helmud Hontong di ruang kerjanya. ANTARA/HO-Dok. Pribadi

Plt. Kabag Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Setkab Sangihe Abner Menaung mengungkapkan, ibadah pemakaman almarhum akan dilaksanakan pada Senin (14/6).

BACA JUGA: Gempa Guncang Sangihe, BMKG Minta Warga Waspada Susulan

“Informasi yang diperoleh dari pihak keluarga, jenazah Embo Helmud akan dimakamkan di halaman rumah pribadi almarhum Kelurahan Manente Tahuna,” katanya.

Helmud Hontong tutup usia pada Rabu (9/6) saat berada di penerbangan Denpasar-Ujung Pandang.

Pejabat Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Kabupaten Sangihe Maya Budiman mengatakan, informasi yang diperoleh bahwa Helmud Hontong menumpang pesawat dengan nomor penerbangan JT740 menempati seat 25E, ditemani Harmen Kontu selaku ajudan yang duduk di seat 25F.

"Pukul 16.17 saat di bandara Hasanudin Makassar, dokter dan perawat segera naik ke pesawat untuk mengecek kondisi Bapak Helmud yang sudah tidak sadarkan diri," kata dia.

Setelah dokter melakukan pemeriksaan, dokter menyatakan pak Helmud Hontong telah meninggal dunia. (manadopost/antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler