jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa bersama Ketum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Hetty Andika Perkasa membagikan takjil kepada tenaga medis.
Takjil ini diberikan langsung kepada tenaga medis di RSPAD Gatot Soebroto sebagai bentuk kepeduliaan selama Ramadan 1442 H.
?
Hetty mengatakan, ada ratusan takjil yang mereka distribusikan dari Mabes AD ke RSPAD Gatot Soebroto.?
?
"Ada 625 paket makanan hingga takjil yang diberikan," ujar Hetty dalam keterangan tertulis, Rabu (12/5).
BACA JUGA: Alhamdulillah, Iis Riani Bisa Kembali Bekerja Usai Dibantu Jenderal Andika
Pemberian takjil ini juha sebagai bentuk rasa perhatian serta sayang kepada para tenaga medis yang menjadi garda terdepan penanganan Covid-19. ?
?
Seluruh paket makanan tersebut diterima oleh Unit Gizi RSPAD untuk kemudian dibagikan secara menyeluruh.
Hetty Andika berharap dengan menjaga pola makan hingga nutrisi pada saat berpuasa akan membuat imunitas tubuh tetap stabil.
BACA JUGA: Jenderal Andika: Tenaga Medis TNI AD akan Mendukung Kemenkes dalam Vaksinasi Covid-19
"Khususnya bagi mereka para garda terdepan penanganan Covid-19 di Indonesia," kata Hetty. (cuy/jpnn)
BACA JUGA: Hetty Andika Sampaikan Pesan Khusus kepada Prasis Dikmaba Wanita
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan