Jenderal Sudirman Cup tak Libatkan Persebaya, Menpora Kecewa

Rabu, 28 Oktober 2015 – 05:06 WIB
Suporter Persebaya. Foto: Sugeng Deas/dok.Jawa Pos

jpnn.com - TANJUNG PINANG - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyesalkan panitia Turnamen Jenderal Sudirman Cup yang tidak melibatkan Persebaya Surabaya dalam turnamen yang akan digelar pada 14 November mendatang itu.

Padahal, kata Nahrawi, Persebaya adalah tim besar dengan basis suporter yang masif.

BACA JUGA: Soal Pengurangan Budget F1, Ini Sikap FIA

"Terus terang saya sangat kecewa setelah mendengar Persebaya tidak dilibatkan dalam turnamen ini. Padahal, sejak awal, saya sudah meminta agar mereka dan Persipura bisa dilibatkan dalam turnamen ini," kata Nahrawi, tadi malam.

"Persebaya adalah tim besar dan punya basis masa yang besar, dan mereka layak diikutkan dalam turnamen apapun," tegasnya.

BACA JUGA: Mantan Penyerang Man United Tawarkan Diri Melatih Aston Villa

Nahrawi juga menyatakan bahwa alasan panitia tidak mengundang Persebaya karena kualitas tim, adalah alasan yang sangat subjektif.

"Karena ini levelnya turnamen, dan kasta tim jangan terlalu dipersoalkan. Karena utamanya, adalah membangun kembali semangat sepak bola nasional. Apalagi, Surabaya adalah salah satu tuan rumah," lanjutnya.

BACA JUGA: DPR Dukung Indonesia jadi Tuan Rumah MotoGP 2017

Dengan begitu, menteri asal Partai Kebangkitan Bangsa ini menyatakan, dia akan tetap berusaha agar Green Force-Julukan Persebaya- bisa menjadi peserta dalam turnamen itu.

"Saya akan perjuangkan itu, karena saya tahu sediri Persebaya adalah salah satu tim besar di negeri ini. Dan, kalau subtansi turnamen itu untuk menghibur masyarakat, maka salah satunya adalah melibatkan Persebaya, karena tim itu adalah ikon Surabaya," tegasnya. (dik)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Sanggup Beli, Zenit Bakal Pinjam Penyerang Chelsea Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler