JAKARTA -- Presenter Rizna Nyctagina atau lebih dikenal Nycta Gina Jeng Kellin kini tengah menikmati hari-harinya sebagai dokter. Setelah resmi menyandang profesi sebagai dokter, Ncyta kini sudah mulai membuka praktek.
"Sekarang sudah jadi dokter umum dan mulai praktek," kata Gina saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (20/4).
Menurutnya, pekerja seni dengan berprofesi dokter itu dua hal yang berbeda. Apalagi, dirinya kini bertanggung jawab atas nasib pengobatan pasien yang ditanganinya.
"Biasalah, sekarang sudah merasakan jadi dokter, tanggung jawab jadi dokter. Kalau dulu waktu sekolah santai. Ya kagak santai-santai juga sih maksudnya lebih pada belajar. Tapi kalau sekarang menghadapi langsung pasien yang sakit dan nasib, pengobatan dia ada di tangan aku, jadi itu adalah pengalaman baru," jelasnya.
Gina pun mengaku banyak suka dan duka selama dirinya menjalani profesinya sebagai dokter.
"Jadi lebih berat karena profesi dokter itu benar-benar tidak bisa main-main. Mungkin karena akunya juga lagi serius yak jadi mereka kaga yang aneh. Palingan kadang-kadang ada yang salah manggil, "lo mba, eh Jeng Kelin" suka kaya gitu," tandasnya.(abu/jpnn)
"Sekarang sudah jadi dokter umum dan mulai praktek," kata Gina saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Sabtu (20/4).
Menurutnya, pekerja seni dengan berprofesi dokter itu dua hal yang berbeda. Apalagi, dirinya kini bertanggung jawab atas nasib pengobatan pasien yang ditanganinya.
"Biasalah, sekarang sudah merasakan jadi dokter, tanggung jawab jadi dokter. Kalau dulu waktu sekolah santai. Ya kagak santai-santai juga sih maksudnya lebih pada belajar. Tapi kalau sekarang menghadapi langsung pasien yang sakit dan nasib, pengobatan dia ada di tangan aku, jadi itu adalah pengalaman baru," jelasnya.
Gina pun mengaku banyak suka dan duka selama dirinya menjalani profesinya sebagai dokter.
"Jadi lebih berat karena profesi dokter itu benar-benar tidak bisa main-main. Mungkin karena akunya juga lagi serius yak jadi mereka kaga yang aneh. Palingan kadang-kadang ada yang salah manggil, "lo mba, eh Jeng Kelin" suka kaya gitu," tandasnya.(abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mikha dan Shena Diselamatkan Kejutan Hari Kartini
Redaktur : Tim Redaksi