Jennifer Dunn di Penjara, Ibunya Sibuk jadi Timses Pilkada

Jumat, 12 Januari 2018 – 13:54 WIB
Jennifer Dunn saat ditangkap Dirnarkoba Polda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (2/1). Polisi menyita 0,6 gram sabu dan sejumlah telepon genggam. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JENNIFER Dunn kini masih ditahan di Polda Metro Jaya. Dia tersandung kasus narkoba karena kecanduan sabu-sabu.

Kuasa hukumnya, Pieter Ell mengatakan, selama dia membela Jennifer, ada sejumlah orang yang meneleponnya.

BACA JUGA: Polisi Bantah Kabar Jennifer Dunn Sakit

Kebanyakan, kata dia yang menelepon adalah ibu-ibu.

“Saya enggak kenal ya. Dia (ibu-ibu) nangis minta Jennifer dibebaskan,” kata Ell ketika dihubungi, Jumat (12/1).

BACA JUGA: Tulis Pesan Ini, Sarita Pasrah Bercerai Karena Jennifer Dunn

Menurut dia, ibu yang menelepon itu tak mau menyebutkan nama.

Perempuan itu hanya mengatakan asalnya dari Sumatera. “Bilangnya pas telepon dari Sumatera, saya enggak tahu,” imbuh Ell.

BACA JUGA: Andi Soraya: Dia Tidurnya di Sebelahku

Sementara itu, ibu kandung Jennifer saat ini masih berada di Papua.

Ibunda Jennifer sedang mengurusi pilkada karena menjadi tim sukses salah satu pasangan calon. (mg1/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jedun Nangis Dibilang Cuma Acting, Begini kata Pengacaranya


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler