Jerman Vs Armenia, Uji Keberanian Low

Jumat, 06 Juni 2014 – 03:42 WIB

jpnn.com - MAINZ - Tim nasional Jerman mengaku tidak akan bermain-main saat menghadapi Armenia dalam international friendly match di Coface Arena, Sabtu (7/6) dinihari WIB. Tapi, yang paling ditunggu-tunggu oleh publik ialah, keberanian der trainer Joachim Low untuk menurunkan trio kawakan Der Panzer, Philipp Lahm, Manuel Neuer dan Bastian Schweinsteiger yang disebut masih terkendala cedera.

Ya, Timnas Jerman bakal menjalani pertandingan pemanasan terakhir mereka sebelum terjun di putaran final Piala Dunia (PD) 2014 Brasil pekan depan. Setelah bermain imbang 0-0 kontra Polandia (13 Mei di Imtech Arena, Hamburg). Lalu kembali ditahan 2-2 oleh Kamerun (1 Juni di Stadion Im Borussia-Park, Monchengladbach). Kini giliran Armenia yang jadi lawan uji coba Marco Reus dkk.

BACA JUGA: Persib Batal Lawan Gamba Osaka

Media-media di Negeri Bavaria mengatakan, salah satu poin penting dari duel uji coba kontra Armenia adalah, Timnas Jerman sudah mesti berada di level 80-90 persen baik dalam kondisi fisik maupun mental sebelum terbang menuju Brasil. Pasalnya, 16 Juni nanti, armada polesan Joachim Low sudah harus memulai laga perdana di PD 2014.

Dan lawan pertama Der Panzer di Grup G bukanlah tim kacangan yakni Portugal. Laga ini sendiri akan berlangsung di Arena Fonte Nova, Salvador, pada siang hari bolong yakni sekitar pukul 13:00 waktu Brasil atau jelang tengah malam WIB. Jelas, kondisi fisik dan mental prima dituntut sudah dimiliki oleh pasukan Die Mannschaft -julukan lain Timnas Jerman- sejak memulai perjuangan mereka di PD 2014.

BACA JUGA: Halep Tantang Sharapova di Final Prancis Open  

Karenanya mau tidak mau, pertandingan pemanasan terakhir kontra Armenia bakal dijadikan sebagai parameter terakhir mengenai seberapa jauh kesiapan tim Panser jelang duel kontra Portugal. Yang paling disorot tentunya kondisi fisik trio kawakan Bayern Munchen, Manuel Neuer, Philipp Lahm serta Bastian Schweinsteiger yang disebut masih terkendala cedera.

Khusus kondisi kebugaraan Philipp Lahm yang juga menyandang ban kapten, lalu kiper Manuel Neuer masih menjadi tanda tanya besar apakah bakal dimainkan Low saat menghadapi Armenia. Lahm menderita cedera engkel, sedangkan Neuer mengalami cedera bahu. Memang beberapa hari terakhir, keduanya sudah ikut serta dalam latihan timnas Jerman. Namun mereka hanya berlatih ringan.

BACA JUGA: Sikat Bouchard, Sharapova Hat-Trick Final Prancis Open

Nama keduanya juga tidak masuk daftar line up ketika Jerman diimbangi Kamerun 2-2 di Monchengladbach. Sedang wakil kapten tim, Bastian Schweinsteiger, diharapkan segera pulih karena mendapatkan perawatan intensif untuk mengobati cedera lututnya. Namanya pun sudah ada di laga uji coba terakhir Der Panzer, hanya saja dia tidak dimainkan.

Menyimak fakta tersebut, tampaknya cedera Lahm serta Neuer terbilang cukup parah ketimbang Schweini –sapaan Schweinsteiger. Tapi, media-media di Jerman mengklaim, Low akan menurunkan ketiganya sejak menit awal ketika menghadapi Armenia. Meski, diprediksikan ketiganya tidak akan bermain penuh, karena ini hanya untuk menjajal seberapa jauh performa mereka paska cedera. Plus, mereka juga harus merasakan atmosfer sebuah pertandingan.  

Manajer timnas Jerman, Oliver Bierhoff, menegaskan ketiganya harus fit untuk laga pembuka PD 2014 melawan Portugal. Kalau mereka masih juga terkendala cedera, kemungkinan besar akan ditinggalkan dan digantikan pemain lainnya. Tapi Schweini mengaku dia siap bermain kontra Armenia. Bahkan gelandang berusia 29 tahun itu mengaku tengah berada dalam form terbaiknya.

”Seiring bertambahnya usia, saya bisa katakan dengan tegas, saya punya lebih banyak tekad dan lebih kuat ketimbang awal karir saya. Talenta tidak cukup. Seseorang akan membutuhkan tekad yang besar dan juga hasrat untuk jadi yang terbaik. Piala Dunia Brasil adalah motivasi yang bagus. Di usia 29, saya punya pengalaman yang dibutuhkan untuk jadi yang terdepan,” sesumbar Schweinsteiger di Bild. (sbn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Van Gaal Anggap Enrique Cocok Besut Barca


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler