Jero Wacik Takut Nasibnya Seperti Andi

Akan Hati-hati Keluarkan Kebijakan

Jumat, 07 Desember 2012 – 14:07 WIB
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengaku prihatin dengan apa yang dialami rekannya di Kabinet Indonesia Bersatu II, Menpora Andi Alfian Mallaranageng. Bahkan dia juga takut mengalami nasib serupa, tersangkut perkara korupsi.

Jero Wacik saat ditemui di kantornya, Jumat (7/12) mengaku mengenal Andi Mallarangeng sebagai orang baik. "Saya mengenal Pak Andi, satu patai, nyaman bekerja dengan beliau, dia orang baik, sahabat yang baik, tapi karena ini masalah hukum, kita serahkan pada jalur hukum," katanya.

Anggota dewan kehormatan Partai Demokrat ini juga mengapresiasi langkah koleganya itu mundur dari jabatan Menpora, sekaligus dari pengurus Partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Jadi saya sedih juga. Ini komitmen Pak Andi, beliau tidak mau karena dicekal ke luar negeri membenani Kabinet, sehingga memilih mundur dari Menpora, ini sikap yang baik," tutur Wacik.

Bahkan dia juga mengingatkan rekannya sesama Menteri di Kabinet Indonesia Bersatu II dengan menjadikan nasib yang dialami oleh mantan Menpora itu sebagai pelajaran dan harus memahami setiap kebijakan yang diambil. Karena bisa saja menteri jadi korban bawahan.

"Kalau begini saya harus berhati-hati. Ini soal kebijakan. Sebagai menteri bahaya juga kalau tidak tahu apa-apa detailnya. Biarpun ada koordinasi (dengan bawahan), kan tidak tahu detailnya. Menteri sebagai pengguna anggaran sebetulnya sudah ada distribusi kewenangan (pada bawahan), kalau terjadi penyimpangan, menteri seharusnya tidak terseret," jelasnya.(Fat/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PKS: Pilihan Andi Mundur Bijak

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler