Jessica Iskandar Trauma, Lalu Menangis Tengah Malam

Minggu, 14 Agustus 2022 – 05:31 WIB
Jessica Iskandar saat ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (1/7). Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Jessica Iskandar mengungkap kondisi mentalnya setelah menjadi korban penipuan.

Dia mengaku sangat trauma akibat penipuan dengan modus bisnis rental mobil tertersebut.

BACA JUGA: Raffi Ahmad Bahas Penghasilan Manajernya, Luar Biasa

"Trauma dan kapok," kata Jessica Iskandar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/8).

Istri Vincent Verhaah itu mengatakan dirinya seharusnya kini bisa bahagia atas kelahiran anak kedua.

BACA JUGA: Keputusan Haji Faisal Bergabung dengan PAN Menuai Pro dan Kontra

Akan tetapi, Jessica Iskandar menyebut pikirannya terganggu akibat kasus penipuan yang dialami.

"Saya sampai semalam masih menangis terus. Jadi, benar-benar bikin saya trauma dan kapok banget," beber Jedar, sapaan Jessica Iskandar.

BACA JUGA: Bercerai dari Nathalie Holscher, Sule Rindu kepada Anak

Sebelumnya, Jessica Iskandar mengaku menjadi korban penipuan dengan modus bisnis rental mobil.

Menurutnya, sebanyak 11 mobil mewah miliknya yang didaftarkan dalam perusahaan rental itu hilang entah ke mana.

Adapun mobil miliknya yang dibawa kabur yakni 5 unit Alphard, 2 unit Porsche, serta 1 unit Mercedes Class, Hummer, Land Cruiser, dan Mini Cooper.

Jessica Iskandar mengalami kerugian hingga Rp 9,853 miliar akibat penipuan tersebut.

Terkait kasus itu, dia melalui kuasa hukumnya sudah lapor polisi pada 15 Juni 2022.

Jessica Iskandar melaporkan Christoper Steffanus Budianto alias Steven selaku komisaris dari perusahaan rental Triip.id atas dugaan kasus penipuan dan atau penggelapan.

Laporan Jessica Iskandar tersebut terdaftar dengan nomor LP/B/2947/VI/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler