jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Presiden, Johan Budi Sapto Prabowo mempertanyakan balik maksud pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang meminta pemerintah tidak perlu arogan dalam menangapi kritik yang disampaikan mantan Ketua MPR Amien Rais.
Hal itu disampaikan Johan ketika dimintai tanggapan atas pernyataan SBY dalam konferensi pers Tour de Jawa Barat Partai Demokrat, di Purwakarta pada Rabu (21/3).
BACA JUGA: Amien Vs Luhut, SBY Beri Contoh Eranya Memimpin Pemerintah
Bila yang dimaksud Pak SBY pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Johan menegaskan bahwa itu bukan mewakili Presiden Joko Widodo.
"Harus ditanya dulu ke Pak SBY statement mana yang dianggap arogan? Kalau yang dari Pak Luhut, menurut saya itu tidak mewakili sikap presiden. Ini perlu digarisbawahi," kata Johan di Kompleks Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/3).
BACA JUGA: Pak SBY Minta Amien Rais dan Luhut Panjaitan Berdamai
Johan menambahkan, ucapan Menko Luhut disampaikan dalam sebuah seminar, dan tidak mencerminkan sikap presiden maupun pemerintah.
"Itu lebih kepada sikap pribadi Pak Luhut yang gaya penyampaiannya seperti itu. Pak Amien Rais juga kan begitu gayanya. Blak-blakan. Oleh karena itu perlu dijelaskan, ini bukan sikap presiden," ucap mantan wartawan ini. (fat/jpnn)
BACA JUGA: Pengamat: Luhut toh tak Minta Amien Jalan Kaki DIY-Jakarta
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bukan Amien Rais jika Tak Mengkritik, tapi Datanya Meragukan
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam