Jokowi Dijuluki Bapak Pemerataan Pembangunan, Pengamat: Kurang Cocok

Selasa, 19 April 2022 – 14:16 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijuluki Bapak Pemerataan Pembangunan. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Ujang Komarudin merespons julukan yang diberikan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) terhadap Presiden Joko Widodo.

PPP menjuluki Presiden Jokowi sebagai Bapak Pemerataan Pembangunan.

Ujang menyebutkan julukan tersebut sudah lekat pada Presiden RI yang kedua yaitu Soeharto.

"Itu sudah dilekatkan pada Soeharto," kata Ujang Komarudin kepada JPNN.com, Selasa (19/4).

Menurut Ujang, julukan yang tepat untuk Presiden Jokowi ialah Bapak Infrastruktur.

"Bapak infrastruktur mungkin saja cocok. Karena sejak zaman Jokowi infrastruktur dibangun di mana-mana," lanjut dia.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review itu mencontohkan infrastruktur yang dibangun oleh Pak Jokowi mulai dari Aceh hingga Papua.

"Jalan tol juga banyak dibangun," pungkas Ujang.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani mengatakan julukan Bapak Pemerataan Pembangunan lebih tepat untuk Jokowi yang dinilai tidak hanya sekadar membangun infrastruktur.

"Bagi PPP, Presiden Jokowi itu Bapak Pemerataan Pembangunan. Beliau tidak sekadar membangun infrastruktur, sarana transportasi, ekonomi kerakyatan, tetapi juga memeratakan apa yang dibangunnya," kata Arsul Sani saat dihubungi wartawan, Senin (18/4).(mcr8/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA JUGA: Pak Jokowi Sudah Persiapan Penuh, Jangan Takut Macet saat Mudik

BACA ARTIKEL LAINNYA... Keluarga Mahasiswa Banten Siap Mengawal Kebijakan Jokowi


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler